vivo

Tampilan vivo x60. (ANTARA/HO/vivo Indonesia)
 

vivo V21 5G

vivo juga ikut memeriahkan pasar ponsel 5G dengan merilis vivo V21 5G berdekatan dengan peluncuran layanan 5G pertama di Indonesia.

Ponsel ini memiliki RAM dan memori yang cukup besar yaitu 8GB dan 128 GB, RAM itu pun bisa diperluas sebear 3GB dengan RAM virtual.

Pada dapur pacu, ponsel ini menyematkan chipset besutan MediaTek yaitu Dimesity 800 U.

Dari segi baterai ponsel ini dibekali dengan baterai sebesar 4.000 mAh dan pengisian daya cepat 33W.

Pada kamera, bisa dibilang ia memiliki kamera depan yang paling tinggi resolusinya untuk kelasnya dengan resolusi 64 MP. Ponsel ini dibanderol dengan harga Rp5,8 juta.

vivo X60 series

vivo juga memiliki seri X60 yang memaksimalkan fungsi fotografi dan juga mendukung jaringan 5G untuk para pengguna di Tanah Air.

Ponsel vivo X60 versi standar menggunakan chip Snapdragon 870 5G dan didukung RAM dan kapasitas internal masing-masing sebesar 8GB dan 128GB. Perangkat ini dijual seharga Rp8 juta.

Sementara Perbedaan X60 versi Pro dengan versi reguler antara lain terletak pada kapasitas penyimpanan, kemampuan kamera dan kapasitas baterai.

Sama seperti vivo X60, versi Pro juga menggunakan chip Snapdragon 870 5G.

Dengan peningkatan sejumlah spesifikasi, ponsel X60 Pro dijual lebih mahal dibandingkan versi normal yakni Rp 10 juta.

Baca juga: vivo Y32 meluncur dengan Snapdragon 680 SoC dan baterai 5.000mAh

Baca juga: MediaTek bocorkan seri vivo S12 dilengkapi Dimensity 1200

Baca juga: Vivo rilis video singkat terbaru untuk Origin OS Ocean



Halaman Selanjutnya: Samsung

Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021