Kita akan mendukung penuh perjuangan anak-anak kita di kancah nasional
Padang (ANTARA) - Wali Kota Padang Hendri Septa mendorong tim sepak bola PSP Padang untuk menjuarai Piala Soeratin U-15 dan U-17 yang akan segera bergulir pada akhir Februari 2022.

"Kita akan mendukung penuh perjuangan anak-anak kita di kancah nasional," kata dia di Padang, Selasa.

Ia mengatakan sebagian pemain tim PSP U-17 merupakan juara Piala Soeratin U-15 pada tahun 2019 lalu dan saat ini pihaknya ingin kembali menjadi yang terbaik.

Baca juga: PSP Padang siapkan fisik pemain hadapi Piala Soeratin U-17 nasional

Begitu juga di Piala Soeratin U-15, PSP Padang merupakan juara Piala Soeratin U-15 yang terakhir sebelum pandemi COVID-19 menyerang.

"Ini momentum untuk mempertahankan apa yang sudah kita raih bersama. Saya meminta seluruh pengurus, pelatih dan anak-anak berjuang mengeluarkan kemampuan terbaik mereka di putaran nasional ini," kata dia.

Ia mengatakan saat ini pengurus PSP Padang tengah mempersiapkan keberangkatan kedua tim ini untuk berlaga di babak nasional.

"Kita gandeng seluruh pihak untuk membawa harum nama Kota Padang dan Sumbar umumnya di kancah nasional," katanya.

Sementara Sekretaris Umum PSP Padang Harris Hidayat Dt Batuah mengatakan tim PSP Padang U-15 dan U-17 saat ini terus menjalani program latihan yang diberikan pelatih kepada mereka.

"Usai menjuarai Piala Soeratin Sumbar, anak-anak terus giat mempersiapkan diri untuk nasional. Kita tahu lawan yang akan dihadapi lebih berat sehingga persiapan di sini harus matang," kata dia.

Menurut dia ada beberapa pemain dari sejumlah klub di Piala Soeratin U-15 dan U-17 yang akan direkrut memperkuat tim "Pandeka Mudo" berlaga di nasional.

"Itu kita serahkan pelatih untuk mempersiapkan materi terbaik untuk meraih target juara nantinya," kata dia.

Baca juga: PSP Padang juarai Piala Soeratin U-15 usai tundukkan Gasliko 1-0
Baca juga: Final Piala Soeratin U-15 antara PSP Padang vs Gasliko ditunda


Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2022