Padang Aro (ANTARA) - Wakil Bupati (Wabup) Solok Selatan, Sumatera Barat, Yulian Efi mengatakan pelaku usaha yang berada di daerah jangan takut bersaing dengan yang di perkotaan karena dengan kemajuan teknologi pemasaran bisa dilakukan dengan mudah.

"Masyarakat sudah terbiasa berbelanja menggunakan teknologi jadi pelaku usaha di daerah tidak perlu takut bersaing selama produk yang dihasilkan bagus dan berkualitas serta pelayanan memuaskan," katanya di Padang Aro, Kamis.

Sekarang ini, pelaku usaha tidak perlu memiliki toko di perkotaan sebab semua sudah menggunakan teknologi.

Pelaku usaha, katanya hanya perlu fokus untuk meningkatkan kualitas serta pelayanan yang nyaman sehingga mendapat hasil yang baik.

Sekarang ada produksi rumahan yang bisa menghasilkan jutaan setiap hari yang penting kualitas dan kenyamanan pembeli terjamin.

Salah satu tujuan pelatihan tenaga kerja mandiri berbasis kompetensi untuk meningkatkan kualitas produk mereka.

Pemerintah Kabupaten Solok Selatan sekarang sedang melatih 160 pekerja mandiri untuk meningkatkan keterampilan.

Dia berharap, dari 160 orang yang dilatih minimal 100 orang bisa mengembangkan ekonomi keluarga dengan hasil produknya.

Pemerintah Kabupaten juga akan mengupayakan modal bagi pelaku usaha seperti kerjasama dengan perbankan untuk mempermudah mendapatkan Kredit Usaha Rakyat (KUR).

"Yang penting perlihatkan dulu kinerjanya setelah itu baru di bantu bagaimana cara menambah modal," ujarnya.

Yang paling penting motivasi dari pelaku usaha jangan sampai nanti setelah pinjam modal ke Bank atau lainnya tetapi malah terkendala.

Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Royke Sinaga
Copyright © ANTARA 2022