Manggar, Babel (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Belitung Timur, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) sudah membagikan sebanyak 17.144 kartu BRIZZI kepada warga, sebagai kartu transaksi pembelian gas bersubsidi tanpa uang tunai.

"Sejak diluncurkan pada Januari 2022, kami sudah membagikan sebanyak 17.114 kartu gas bersubsidi itu atau sebesar 86,29 persen dari total warga sasaran," kata Kepala Bidang Perekonomian Sekretariat Pemkab Belitung Timur, Tri Astuti Ramadahani Haliza di Manggar, Jumat.

Ia menjelaskan sebelumnya pembelian gas bersubsidi bertransaksi dengan uang tunai, namun sekarang beralih menjadi sistem pembayaran tanpa uang tunai yang lebih mudah, aman dan praktis.

Program "BRIZZI Card" Belitung Timur terkoneksi langsung dengan Aplikasi BRIMOLA yang merupakan kolaborasi antara Pemkab Belitung Timur bersama Bank Rakyat Indonesia (BRI) dan Pertamina.

Baca juga: PGN gandeng BRI kerja sama permudah pembayaran gas

Tri menyebutkan saat ini hanya menyisakan satu desa saja yaitu Desa Baru belum terjangkau pendistribusian "BRIZZI Card" karena terkendala data penerima yang belum valid.

"Berdasarkan data yang kami dapat dari aplikasi BRIMOLA, untuk transaksi pembelian menggunakan Kartu BRIZZI sudah mencapai 857 transaksi sejak kartu dibagikan.

"Data pada 14 Maret 2022 ada 857 transaksi dari seluruh kecamatan. Transaksinya juga dibatasi, untuk satu rumah tangga maksimal pembelian dalam satu bulan dibatasi sebanyak tiga tabung, sementara untuk UMKM bisa hingga 11 tabung,” jelasnya.

Ia berharap kartu BRIZZI bisa dimanfaatkan sehingga hak para penerima subsidi menjadi terlindungi.

"Isu mengenai elpiji ini agak vital, sering sekali warga mudah terprovokasi, dengan adanya program ini hak menjadi terlindungi karena yang berhak menerima subsidi ini sudah ada daftarnya," jelasnya.

Baca juga: BRI gandeng Bank Jatim luncurkan kartu JATIM BRIZZI

Pewarta: Ahmadi
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2022