... batik naga tersebut melambangkan tahun naga mereka membelinya untuk dijadikan bahan busana Shanghai dipadukan kancing dari talikur...
Cirebon (ANTARA News) - Motif batik naga dengan sajian dominan merah nyala pesanan sejumlah warga keturunan Tionghoa di Kota Cirebon, Jawa Barat, mewarnai perayaan Tahun Baru Imlek 2012. Cirebon sendiri sangat kondang dengan batik pesisirnya yang lebih adaptif terhadap pengaruh budaya luar.

"Motif batik naga tersebut melambangkan tahun naga mereka membelinya untuk dijadikan bahan busana Shanghai dipadukan kancing dari talikur. Sejak dua pekan permintaan bahan batik meningkat tajam," kata Hasanah, pedagang batik, di Cirebon, Minggu.

Ia menambahkan, pesanan batik motif naga dengan bahan halus sutra yang didominasi warna merah menyala mulai ramai sekitar tiga pekan lalu, kini perayaan Imlek masih tetap ada pembeli namun yang sudah jadi busana Shanghai.

"Busana Shanghai sudah dipersiapkan sebelumnya oleh sejumlah perajin batik sehingga permintaan baju tersebut bisa dipenuhi,"katanya. Ngomong-ngomong, Tahun Naga kini adalah Naga Air Hitam, yang melambangkan kekuatan dan keluwesan dalam kelimpahan rejeki walau penuh dengan resiko.

Dikatakan dia, bagi warga keturunan Tionghoa masalah harga tidak jadi ukuran yang penting kualitas bahan halus sutra pilihan, selain itu batik motif naga tulis rapi sehingga keuntungan perajin cukup tinggi meski pesanannya hanya setahun sekali.

Menurut dia, permintaan berbagai jenis batik untuk kebutuhan Imlek akan terus meningkat namun motif dan kreasinya berbeda karena mereka pesan sesuai dengan lambang tahun China, kini motif naga pilihan utama namun dominasi warna merah akan bertahan.

Kusyanto salah seorang pedagang busana batik asal Pekalongan di pasar Kanoman Cirebon menuturkan, pesanan batik motif naga air sebulan lalu mulai ramai, perajin memanfaatkan kesempatan tersebut mereka langsung mengeluarkan busana Shangsai.

Kini mendekati Imlek busana Shangsai berbahan sutra halus dengan motif naga air tetap laku keras meski harganya berbeda dibandingkan motif batik lainya, diperkirakan tahun depan pesanan batik warga keturunan Tionghoa untuk meramaikan Imlek akan meningkat.

O`eng salah seorang pembeli batik motif naga air di pasar Kanoman mengatakan, motif batik naga berbahan sutra halus cukup diminati warga keturunan Tionghoa untuk menyambut perayaan tahun baru Cina.

Motif naga air melambangkan tahun naga, sehingga motif tersebut jadi pilihan sejumlah masyarakat keturan Tionghoa di daerah Pantura Cirebon, sedangkan dominasi warna merah mempercantik motif batik tersebut untuk dijadikan busanan Shanghai. (KR-EJS)

Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2012