Hans sendiri punya ciri khas dalam membuat sajian hidangan, dia mengusung filosofi kuliner yang memadukan cita rasa Asia dengan teknik memasak ala Prancis. Hans pernah menuntut ilmu selama dua tahun di Taylor University di Kuala Lumpur mengambil jurusan Basic Foundation French Cuisine sebelum melanjutkan studinya di Johnson & Wales University di Providence, Rhode Island.

Selama menetap di Amerika Serikat, Hans bekerja di sejumlah restoran seperti Yono’s Fine Dining Restaurant di Albany, New York dan restoran berbintang satu Michelin, Next Restaurant milik Alinea Group di Chicago. Di Indonesia, dia pernah menjadi Chef de Cuisine di Fairmont Hotel Jakarta dan memimpin tim di restoran VIEW yang menyajikan hidangan Eropa dengan sentuhan Asia.

ANTARA mencicipi sejumlah hidangan dalam Chef’s Journey Tasting Menu baru, Rabu.

Dibuka dengan kombucha rasa leci, setiap orang kemudian disuguhi EVOO Bread using "Adam Levain". "Adam Levain" adalah nama racikan sourdough yang dipakai untuk membuat hidangan roti ini.

Baca juga: Bioskop CGV tawarkan empat menu "Taste of Korea"

Racikan tersebut saat ini berusia tiga tahun karena ditemukan pertama saat pandemi dimulai.

Lalu, asinan Jakarta yang segar diletakkan di atas kerupuk kecil, bisa disantap dalam sekali suap. Menu berikutnya adalah Breakfast from Mom, Childhood Memory. Menu ini terinspirasi dari kenangan masa kecil chef Hans yang sering dibuatkan sarapan nasi dan telur dadar isi sosis lap cheong. Di restoran ini, kenangan tersebut dibuat menjadi kerupuk nasi ditumpuk dengan lap cheong ayam dan dibubuhi saus telur di atasnya.
 
Menu snack di restoran August, Jakarta (ANTARA/HO)


Setelahnya, ada Lobster Tart yang lembut dan Lampung Wagyu Carpaccio yang "menyembunyikan" bumbu serta delima, memberikan tekstur menarik dalam setiap gigitan. Daging yang dipilih adalah daging paha atas karena punya cita rasa kuat. Hidangan yang satu ini juga diberi sentuhan manis dari nira kelapa.

"Silakan minum parmesan water, untuk pairing menu berikutnya," kata staf restoran saat menyajikan minuman.

Minuman yang memakai kulit parmesan, melati, gula dan garam ini memberikan sensasi rasa yang tak asing lagi, cocok disesap sebelum menyantap Stracciatella Salad Dabu-Dabu yang lembut. Kemudian, kerang disajikan dengan potongan lobak dan bumbu laksa andaliman, ditambah jagung manis.

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2022