Shanghai (ANTARA) - Pesawat penumpang berukuran besar C919 pertama dikirim ke pelanggan pertamanya, China Eastern Airlines, pada Jumat (9/12).

Ini pertama kalinya pasar transportasi penerbangan sipil China memiliki pesawat jet jalur utama (mainline) yang dikembangkan secara mandiri.

Dengan nomor registrasi B-919A, pesawat jet tersebut menyelesaikan penerbangan perdananya dari Bandar Udara Internasional Pudong Shanghai ke Bandar Udara Internasional Hongqiao Shanghai selama proses pengiriman.

Pesawat berkapasitas 164 tempat duduk ini hadir dengan tata letak kabin dua kelas, yaitu kelas bisnis dan kelas ekonomi.

Setelah pengiriman, pesawat tersebut akan menjalani lebih dari 100 jam penerbangan uji verifikasi pesawat tanpa penumpang, dengan pemberhentian mencakup Shanghai, Beijing, dan Guangzhou.

Pesawat itu diperkirakan akan mulai digunakan secara komersial pada musim semi 2023. 


 

Pewarta: Xinhua
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2022