Berlin (ANTARA) - Festival Film Internasional Berlin 2023 atau 73rd Berlinale kembali digelar pada Kamis (16/2) setelah ditunda selama dua tahun akibat pembatasan pandemi COVID-19.

"Berlinale kembali diselenggarakan dengan kekuatan penuh," kata Wali Kota Berlin Franziska Giffey di Berlin, Jerman, Rabu (15/2).

Giffey menjelaskan festival film internasional itu memiliki signifikansi budaya dan ekonomi sangat besar bagi Kota Berlin.

Hingga 26 Februari, hampir 400 film internasional dijadwalkan tayang, termasuk belasan film produksi China. Bersama Cannes di Prancis dan Venesia di Italia, Berlinale dianggap sebagai salah satu festival film utama di dunia.

Kristen Stewart, aktris berkebangsaan Amerika Serikat pemain film Twilight, akan memimpin dewan juri pada Berlinale tahun ini.

Dewan juri 73rd Berlinale terdiri atas sejumlah bintang internasional dari industri perfilman, seperti sutradara sekaligus penulis naskah asal Spanyol Carla Simon, sutradara sekaligus produser asal China Johnnie To, dan aktris asal Iran Golshifteh Farahani.

 
Para petugas memasang karpet merah di depan Berlinale Palast di Berlin, Jerman, Selasa (14/2/2023). (ANTARA/Xinhua/Ren Pengfei)



 
Para petugas memasang karpet merah di depan Berlinale Palast di Berlin, Jerman, Selasa (14/2/2023). (ANTARA/Xinhua/Ren Pengfei)

 

Pewarta: Xinhua
Editor: Fransiska Ninditya
Copyright © ANTARA 2023