Pada babak kedua PSG berusaha menyamakan kedudukan dan memiliki peluang melalui sundulan Sergio Ramos usai menerima umpan Lionel Messi, namun upaya dari pemain asal Spanyol itu masih melambung di atas mistar gawang.

PSG kembali memberikan ancaman kali ini melalui upaya yang dilakukan oleh Danilo Pereira, namun peluang tersebut dapat dipatahkan oleh Mvogo.

Lorient memiliki peluang emas ketika Bamba Dieng mampu melepaskan tendangan ke gawang PSG yang sudah ditinggal oleh kiper Gianluigi Donnarumma, namun upaya pemain Senegal tersebut masih melambung di atas mistar gawang.

Dieng sempat mencetak gol akan tetapi pada akhirnya dianulir oleh VAR karena karena dirinya lebih dulu berada dalam posisi offside sebelum membobol gawang PSG.

Lorient dapat menambah keunggulan menjadi 3-1 pada menit ke-88, setelah Dieng akhirnya membobol gawang PSG usai memanfaatkan bola muntah hasil tendangannya yang sebelumnya dapat dihalau oleh Donnarumma. Skor tersebut bertahan hingga laga usai.

Selanjutnya PSG akan bertandang ke markas Troyes pada pekan ke-34 Liga Prancis, Minggu (7/5), sedangkan Lorient akan menjamu Brest, di hari yang sama.

Baca juga: PSG kokohkan diri di puncak klasemen setelah tekuk Nice 2-0

Berikut hasil lengkap Liga Prancis pekan ke-33:

Strasbourg 1 - 2 Lyon

Lille 3 - 0 Ajaccio

Monaco 0 - 4 Montpellier

Clermont Foot 1 - 0 Reims

Rennes 4 - 2 Angers

Troyes 0 - 1 Nice

PSG 1 - 3 Lorient

Marseille 2 - 1 Auxerre

Jadwal Liga Prancis pekan ke-33:

Rabu (3/5)


Toulouse vs Lens 02.00 WIB

Kamis (4/5)

Brest vs Nantes 02.00 WIB.

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2023