Jakarta (ANTARA) - Ragam peristiwa hukum mewarnai pemberitaan nasional, Kamis (18/5) kemarin, mulai dari Bareskrim mendalami dugaan penipuan tiket daring Coldplay hingga Program Polisi RW.

Berikut lima berita hukum menarik kemarin yang dirangkum ANTARA:

1. Bareskrim dalami dugaan penipuan tiket online Coldplay

Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri melakukan penyelidikan untuk mendalami dugaan penipuan pada penjualan tiket online konser band asal Inggris, Coldplay.

“Kami sedang melakukan penyelidikan untuk mendalami dugaan penipuan yang terjadi,” kata Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Brigjen Pol. Adi Vivid A Bactiar, Kamis.

Selengkapnya di sini

2. BNPT: Indeks serangan terorisme 2023 di Indonesia turun 56 persen

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Republik Indonesia menyatakan indeks serangan terorisme di Indonesia tahun 2023 mengalami penurunan sebesar 56 persen jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

"Berdasarkan Global Terorisme Indeks di Indonesia terlihat bahwa untuk serangan tahun 2023 mengalami penurunan sampai 56 persen," kata Deputi Kerja Sama internasional BNPT Andhika Chrisnayudanto di sela-sela pertemuan kelompok kerja ASEAN Senior Official Meeting terkait pemberantasan terorisme ke-19 (19th SOMT WG on CT) di Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Kamis.

Selengkapnya di sini

3. Mahfud MD pastikan tidak ada politisasi hukum terkait Johnny Plate

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD memastikan tidak ada politisasi hukum terkait ditetapkannya Johnny G. Plate sebagai tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi.

"Saya pastikan tidak ada politisasi hukum karena saya ngikutin kasus ini dari awal," ujar Mahfud ditemui di Hotel Bidakara Jakarta, Kamis.

Selengkapnya di sini

4. Indonesia perkuat strategi atasi terorisme bersama di ASEAN

Indonesia terus memperkuat strategi mengatasi terorisme dan ekstremisme berbasis kekerasan bersama mitra serta negara-negara ASEAN melalui forum kelompok kerja Senior Official Meeting on Transnational Crime (SOMTC) Working Group on Counter Terorism (WG on CT) ke-19.

Deputi Kerja Sama internasional Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Andhika Chrisnayudanto saat ditemui di Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Kamis mengatakan pertemuan SOMTC pada dasarnya meningkatkan kerja sama negara-negara ASEAN dalam penanggulangan terorisme terlebih pada pencegahan, penegakan hukum dalam menindak terorisme, serta menggerakkan kerja sama dengan mitra ASEAN.

Selengkapnya di sini

5. Pakar sebut Program Polisi RW dekatkan Polri dan warga

Kriminolog Universitas Indonesia (UI) Muhammad Mustofa menyebut bahwa program polisi RW yang digencarkan oleh Kabaharkam Polri Komjen Pol. Fadil Imran, layak diterapkan skala nasional dalam rangka menciptakan keamanan, ketertiban masyarakat sekaligus mendekatkan polisi dan warga.

"Polisi tingkat RW bagus. Namun harus jelas kegiatannya. Ia harus rajin keliling lingkungan secara rutin, mengenal warga dan mengidentifikasi masalah," kata Mustofa dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Kamis.

Selengkapnya di sini

Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Chandra Hamdani Noor
Copyright © ANTARA 2023