Beijing (ANTARA) - Sebuah rencana pembaruan belum lama ini dirilis untuk mendorong pembangunan serta penggunaan tempat berikut fasilitas kebugaran nasional di China. Rencana itu membidik cakupan penuh dari pengadaan fasilitas kebugaran yang mudah dijangkau warga hanya dengan berjalan kaki (15-minute fitness circle) pada 2025 mendatang.

Rencana yang berlaku dari 2023 hingga 2025 itu dirilis dan diprakarsai bersama sejumlah departemen pemerintah, dengan tujuan utama demi mencapai cakupan penuh dari fasilitas-fasilitas kebugaran publik dan 15-minute fitness circle di berbagai level unit administratif pada 2025.

Sebagai contoh, sedikitnya satu stadion, lintasan lari, pusat kebugaran, taman, atau tempat olahraga publik akan dibangun untuk sebuah daerah administratif setingkat wilayah yang berpenduduk permanen lebih dari 200.000 jiwa.

Selain berbagai tempat dan fasilitas tersebut, rencana itu juga bertujuan memopulerkan ajang olahraga massal, meningkatkan efisiensi layanan dan penggunaan fasilitas kebugaran publik, mewujudkan pengelolaan digital, serta mendongkrak kepuasan masyarakat.

Pewarta: Xinhua
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2023