Jakarta (ANTARA) - Pebalap tim Red Bull Max Verstappen meraih gelar juara Formula 1 GP Austria 2023 yang digelar di sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Minggu waktu setempat.
 
Pada balapan ini Verstappen mampu menjadi yang terbaik dengan mencatatkan waktu 1:25:33:607 dari total 71 lap yang sudah dilalui, demikian catatan Formula 1.
 
Catatan waktu tersebut juga membuat pebalap asal Belanda itu mengamankan 26 poin dan masih memuncaki klasemen sementara F1 dengan total 229 poin.
 
Setelah Verstappen, posisi sementara klasemen selanjutnya diisi oleh Sergio Perez (148 poin), Fernando Alonso (129), Lewis Hamilton (108) dan Carlos Sainz jr (86).
 
Di belakang Verstappen, ada pebalap asal Monaco Charles Leclerc yang menempati posisi kedua usai mencatatkan 1:25:38: serta meraup 18 poin.
 
Pada posisi ketiga, ditempati oleh rekan setim Verstappen dari tim Red Bull, Sergio Perez yang mencatatkan waktu 1:25:50 dan mengamankan 15 poin.
 
Selanjutnya pada posisi ke-4 diisi oleh Carlos Sainz jr, diikuti oleh Lando Norris, Fernando Alonso, Lewis Hamilton, George Russell, Pierre Gasly dan Lance Stroll.
 
Hasil balapan ini juga membuat tim Red Bull mendominasi klasemen sementara dengan raihan 337 poin hasil 9 kemenangan dan 14 kali naik podium. Selanjutnya disusul oleh Mercedes, Aston Martin, Ferrari dan Alpine.
 
Mengawali balapan dari pole position, Verstappen langsung tancap gas dan terus berusaha mengamankan tempatnya sejak tikungan pertama.
 
Ambisi tersebut terus dijaga oleh Verstappen pada tikungan ketiga dan keempat. Hal tersebut terbukti ampuh menjauhi Leclerc yang terus membuntuti di posisi kedua.
 
Meski begitu, Leclerc tidak patah semangat dan mampu menyalip Verstappen pada lap ke-25, namun hal itu hanya bertahan 10 lap saja.
 
Pada lap ke-35, Verstappen dapat menyalip Leclerc dan berhasil mempertahankan tempat pertama hingga balapan berakhir pada lap 71 serta mampu mengamankan kemenangan ketujuhnya musim ini.


Baca juga: Statistik Grand Prix F1 Austria
Baca juga: Mercedes tebar ancaman, Hamilton dan Russell kuasai latihan GP Kanada
Baca juga: Verstappen jaga momentum kemenangan menuju GP Kanada

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2023