Tidak ada tim tanpa ada kelemahan...Pertandingan besok menjadi tes bagi kualitas mental kedua tim
Muenchen (ANTARA News) - Menang 3-1 di kandang Arsenal dalam leg pertama menjadi modal awal bagi pelatih Jupp Heynckes untuk membuka jalan rintisan bagi Bayern Muenchen menuju jenjang perempat final Liga Champions 2012/13.

Kini, Muechen akan meladeni Arsenal dalam leg kedua di Stadion Alianz Arena pada Rabu atau Kamis dinihari WIB. Meskipun tim asuhannya berada di atas angin, Heynckes berkomentar bahwa, "Arsene Wenger senantiasa penuh gagasan."

Bagi kubu The Gunners, hanya ada tiga kata "serang, serang, dan serang" saat bertandang ke markas Muenchen. Arsenal coba mengambil resiko dengan tampil ofensif untuk memperoleh tiket ke babak delapan besar, sebagaimana dikutip dari laman UEFA.

Bayern Muenchen (Jupp Heynckes):

"Kami beroleh hari keberuntungan ketika melawan Arsenal (dalam leg pertama). Kami tampil gemilang di babak pertama, di babak kedua kami tampil baik. Kini Arsenal tetaplah Arsenal. Selama bertahun-tahun mereka memainkan sepak bola dengan hebat."

"Saya kemudian ingat ketika Arsenal kalah 0-4 dari Milan di leg pertama, tetapi mereka menang 3-0 ketika bertanding di kandang. Arsene Wenger senantiasa penuh gagasan. Ia kerapkali berhadapan dengan situasi timnya yang serba sulit. Kami harus tetap waspada meski kami menang 3-1 di leg pertama."

Pernyataan Heynckes itu merujuk kepada sukses yang diraih Arsenal sejak Arsene Wenger menangani klub itu. Bertahun-tahun mereka tampil sebagai tim yang solid di ajang Liga Primer. Begitu banyak pemain hebat pernah dipoles oleh Wenger.

Lebih lanjut Heynckes mengatakan, "Banyak orang berkata bahwa kami tim terbaik di Eropa. Penilaian itu tidak memengaruhi kami. Ada banyak tim kuat di Eropa. Untuk lolos ke final, anda senantiasa memerlukan keberuntungan. Untuk itu, anak asuhan saya lebih bersikap kalem. Kami masih harus menempuh jalan yang panjang."

Boateng dan Bastian Schweinsteiger masih terkena larangan bertanding, Franck Ribery belum bisa turun karena masih mengalami cedera engkel, meski Arjen Robben diharapkan dapat kembali bertanding setelah dibekap cedera betis.

Arsenal (Arsene Wenger):

"Ini pukulan telak karena Wilshere akan absen  dalam tiga sampai empat pekan mendatang. Ini tugas yang sulit bagi kami (setelah mengalami defisit 3-1), meski kami tahu bahwa ini bukan hal yang mustahil."

"Salah satu cara meraih sukses yakni bertanding semampu kami. Kami akan tampil sebaik mungkin, dan sepak bola adalah sepak bola, segala sesuatunya dapat saja terjadi. Kami memerlukan perpaduan antara penerapan determinasi dan disiplin."

"Kami punya segudang pengalaman dan kami mampu memenangi sejumlah laga di Eropa. Kami harus menumbuhkembangkan kepercayaan diri dan menunjukkan diri sebagai tim yang berkualitas."

"Saya berharap kami akan membuat kejutan. Benar, bahwa ada sejumlah pemain kami masih mengalami cedera, tetapi kami masih punya banyak pemain yang dapat tampil bagus. Tidak ada tim tanpa ada kelemahan. Ini tentu tidak melulu berkaitan dengan penilaian terhadap Bayern. Pertandingan besok menjadi tes bagi kualitas mental kedua tim."

"Bayern tampil sebagai tim yang penuh kepercayaan diri. Mereka tampil sebagai tim yang punya mental sangat kokoh. Ini yang membedakan kami dengan mereka. Saya percaya penuh kepada para pemain saya. Saya menaruh hormat kepada mereka.

Prakiraan susunan pemain:

Bayern Muenchen (4-2-3-1)
Neuer (penjaga gawang), Alaba, Dante, Boateng, Lahm, Schweinsteiger, Martinez, Ribery, Kroos, Mueller, Mandzukic

Pemain cadangan:
Starke, Robben, Shaqiri, Rafinha, Luis Gustavo, Gomez, Tymoshchuk

Arsenal (4-2-3-1)
Szczesny (penjaga gawang), Sagna, Mertesacker, Koscielny, Vermaelen, Wilshere, Arteta, Ramsey, Santi Cazolra, Walcott, Podolski

Pemain cadangan:
Manone, Diaby, Rosicky, Giroud, Oxlade-Chamberlain, Coqueln, Jenkinson

Prediksi:
(sebagaimana dikutip dari laman Goal.com)

* FC Bayern München 0-3 Arsenal  (17, 12 persen)
* FC Bayern München 2-0 Arsenal  (12,2  persen)
* FC Bayern München 3-0 Arsenal  (8,6 persen)
(A024)

Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2013