Jakarta (ANTARA) - Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI) terus berupaya melakukan inovasi, menggenjot kualitas riset, dan berkolaborasi menggandeng institusi internasional demi meningkatkan predikat sebagai kampus teknik terbaik di Indonesia.

"FTUI sudah menggandeng University of Birmingham, Inggris, untuk program double dan triple degree," kata Dekan FTUI Heri Hermansyah dalam keterangan di Jakarta, Jumat.

FTUI baru saja didapuk predikat kampus teknik terbaik di Indonesia berdasarkan dua lembaga pemeringkat internasional, yakni The Times Higher Education World University Rankings (WUR) dan Scimago University Rangkings.

WUR menempatkan FTUI sebagai peringkat pertama kampus teknik terbaik di Indonesia pada 2023 dan peringkat ke-13 di Asia Tenggara berdasarkan sejumlah indikator seperti situasi akademik, capaian internasional, keluaran riset, dan metode pengajaran.

Ia menegaskan capaian tersebut menjadi kado spesial bagi FTUI yang merayakan Dies Natalis Ke-59 tepat pada 17 Juli 2023.

Torehan itu, lanjut Heri, juga semakin membuktikan FTUI sebagai kampus keteknikan unggul bertaraf internasional.

"Ini memberikan dampak bagi pengembangan SDM keteknikan yang bermanfaat bagi kejayaan bangsa dan negara," katanya.

Baca juga: UI kerja sama riset dan pendidikan dengan IUT Bangladesh

Dia menjelaskan FTUI terus menguatkan status sebagai salah satu institusi terbaik di Tanah Air yang telah mendukung penguasaan teknologi di bidang keteknikan untuk kemandirian bangsa.

"Pemuda Indonesia mampu bersaing di bidang keteknikan secara global, membawa dampak bagi kedaulatan penguasaan teknologi oleh anak bangsa menuju Indonesia emas," ujarnya.

Heri secara khusus juga menyampaikan apresiasi atas kolaborasi kinerja unsur dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, dan alumnus yang telah membuahkan predikat kampus teknik terbaik Indonesia bagi FTUI.

Dia menjelaskan hal tersebut menjadi bukti komitmen FTUI dalam mencetak putra putri bangsa dengan kualitas pendidikan terbaik.

Puncak perayaan Dies Natalis Ke-59 FTUI dilangsungkan di Taman Rotunda Kampus FTUI pada Senin (17/7), antara lain diwarnai penyerahan penghargaan bagi insan-insan FTUI berprestasi.

Baca juga: UI rancang kapal penangkap ikan bermesin hibrid yang ramah lingkungan
Baca juga: Guru Besar FTUI kaji pirolisis untuk industri kimia berbasis biomassa

Pewarta: Asep Firmansyah
Editor: M. Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2023