Banten (ANTARA) - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Provinsi Bali mengajak puluhan awak media dari Bali untuk mengunjungi dan melihat langsung proses pencetakan uang Rupiah di Kawasan Produksi Perum Percetakan Uang Republik Indonesia (Peruri) di Karawang, Provinsi Jawa Barat.

Deputi Direktur KPwBI Provinsi Bali Andy Setyo Biwado disela-sela kunjungan ke Karawang, Senin, berharap dengan kunjungan tersebut para awak media yang selama ini meliput kegiatan di KPwBI Bali dapat lebih meningkat pemahamannya terkait pencetakan uang Rupiah.

"Sebenarnya sudah kami rencanakan sejak lama kunjungan ini karena melihat antusiasme teman-teman media di Bali mengenai bagaimana proses pencetakan uang Rupiah," ujarnya.

Tentunya dari hasil kunjungan ini, lanjut Andy,  para jurnalis atau awak media bisa memberikan penjelasan lebih jelas kepada masyarakat. "Kami sampaikan apresiasi pada Perum Peruri telah menerima rombongan kami," ucapnya.

Dalam kesempatan itu, Andy juga mengucapkan terima kasih kepada para jurnalis yang tergabung di Sobat Media BI Bali atas kerja sama yang telah terjalin dan pemberitaan positif tentang berbagai kegiatan dan program yang telah dijalankan KPwBI Bali.

Baca juga: BI sebut keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi Bali terjaga baik

"Kami harapkan kerja sama yang baik ini dengan kawan-kawan media dapat terus berlanjut di bawah kepemimpinan Kepala KPwBI Bali yang baru," ujarnya.

Sementara itu, Fadel selaku Kepala Strategic Business Unit (SBU) Uang Republik Indonesia Perum Peruri mengatakan Peruri selain melakukan pencetakan uang Rupiah juga mencetak sejumlah dokumen penting negara lainnya mengacu pada Peraturan Pemerintah No 6 Tahun 2019 yakni diantaranya pencetakan paspor, pita cukai, hingga dokumen pertanahan.

Pihaknya berharap dengan kunjungan para awak media atau jurnalis dari Provinsi Bali itu media juga dapat turut menggambarkan bagaimana proses pencetakan uang Rupiah.

Fadel mengatakan Perum Peruri mencetak uang disesuaikan dengan jumlah maupun jenis pecahan dan jadwal yang dipesan oleh Bank Indonesia.

Baca juga: BI Bali ajak antisipasi lebih awal keterbatasan pasokan padi

"Semoga melalui kunjungan ini dapat memberikan informasi yang bermanfaat bagi masyarakat," ucapnya.

Dalam kunjungan tersebut juga diisi pemaparan dan sosialisasi mengenai materi Cinta, Bangga, dan Paham Rupiah yang disampaikan oleh Analis Departemen Pengelolaan Uang Bank Indonesia Reinaldy Akbar.

Rombongan tim media yang dipimpin oleh Deputi Direktur KPwBI Provinsi Bali Andy Setyo Biwado dalam kesempatan itu berkesempatan berkeliling melihat tahapan proses pencetakan uang di Kawasan Produksi Perum Peruri.

Pewarta: Ni Luh Rhismawati
Editor: Adi Lazuardi
Copyright © ANTARA 2023