Jayapura (ANTARA) - PT Angkasa Pura I Bandara Sentani mendukung dan akan mempromosikan pariwisata bekerjasama dengan Dinas Pariwisata Papua.

GM Bandara Sentani Iwan Novi Hantoro usai penandatanganan kerjasama dengan Dinas Pariwisata Papua di Jayapura, Rabu mengakui, dengan dilakukannya penandatanganan kerjasama dengan Dinas Pariwisata Papua menjadi salah satu langkah PT Angkasa Pura I Bandara Sentani dalam mendukung pariwisata.

Melalui kerjasama tersebut diharap dapat meningkatkan kunjungan wisatawan domestik maupun internasional ke Papua.

"Mudah-mudahan dengan adanya kerjasama dapat membantu menarik wisatawan untuk mengetahui tempat wisata di Papua dan mengunjunginya sehingga meningkatkan perekonomian dengan memanfaatkan media promosi yang ada di bandara Sentani seperti layar videotron ataupun papan promosi, serta area lainnya, kata Iwan Hantoro

Sekretaris Dinas Pariwisata Provinsi Papua Amelia Ondikleuw mengapresiasi terjalinnya kerja sama dengan PT Angkasa Pura I Bandara Sentani dan berharap dapat meningkatkan kunjungan wisatawan.

Dengan adanya kerjasama tersebut maka berbagai lokasi wisata yang ditampilkan nantinya dapat menarik minat wisatawan untuk berkunjung, harap Amelia Ondikleuw

Humas Bandara Sentani Surya Eka yang dihubungi Antara secara terpisah mengakui, selama semester satu jumlah penumpang di bandara Sentani mengalami penurunan sebanyak 13 persen yakni tercatat sebanyak 745.806 penumpang sedangkan di periode yang sama tahun 2022 tercatat 885.115 penumpang.

Memang dari data terlihat terjadi penurunan baik penumpang, penerbangan maupun cargo dari.

Untuk penerbangan turun 16% yakni 21.211 pergerakan pesawat, sedangkan di tahun 2022 tercatat 25.217 penerbangan, dan cargo turun 14 persen yakni 54.230.905 kg di semester I 2023 sementara di periode yang sama tahun 2022 tercatat 63.178.905 kg, jelas Surya Eka.
 

Pewarta: Evarukdijati
Editor: Nurul Aulia Badar
Copyright © ANTARA 2023