Kalau tidak salah nanti akhir tahun ini penganggarannya dikucurkan....
Bengkulu (ANTARA) - Ruas jalan dari Simpang Lais hingga ke Tugu Polwan, Kabupaten Bengkulu Utara mulai diperbaiki usai Presiden Joko Widodo (Jokowi) melawati jalur tersebut ketika berkunjung ke Bengkulu.
 
"Karena Pak Presiden Joko Widodo kemarin lewat sana diprioritaskan itu dari Tugu Polwan sampai dengan Simpang Lais itu kontrak pertama, sekarang yang sekitar Rp40 miliar itu sedang mulai dikerjakan," kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas PUPR Provinsi Bengkulu Tejo Suroso, di Bengkulu, Kamis.
 
Kemudian, kata dia lagi, untuk kelanjutannya dari Simpang Lais hingga Jalan D6 Bengkulu Utara pembangunannya dilakukan pada pengerjaan tahap kedua.
 
"Kalau tidak salah nanti akhir tahun ini penganggarannya dikucurkan, dua ruas jalan yang dibangun ini jalan provinsi, dan perbaikannya masuk dalam Inpres," kata dia pula.
 
Pembangunan jalan provinsi, kabupaten dan kota yang dilakukan oleh pemerintah pusat itu, kata Tejo, merupakan upaya untuk meningkatkan persentase kondisi layak dan mantap jalan daerah.
 
Untuk Provinsi Bengkulu, menurut Tejo, bukan hanya Jalan Girimulya-Tugu Polwan hingga Simpang Lais yang dikerjakan. Dia mengatakan ada 8 ruas jalan yang dibangun lewat Inpres Pembangunan Jalan Daerah.
 
"Untuk saat ini informasi dari Balai Jalan Nasional itu sudah berkontrak semua, karena ditargetkan untuk pembangunan tahap pertama itu sampai dengan Desember 2023," ujarnya lagi.
 
Kemudian, kata Tejo, untuk tahap kedua pada November-Desember 2023 ini sudah diketahui ruas mana saja yang disetujui kementerian.
 
"Ditenderkan akhir tahun dan harus diselesaikan nanti di semester 2 di 2024," ujar Tejo pula.
Baca juga: Presiden Jokowi tinjau perbaikan infrastruktur jalan di Bengkulu
Baca juga: Jokowi sebut keberadaan jalan tol tingkatkan perekonomian Bengkulu

Pewarta: Boyke Ledy Watra
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2023