Beijing (ANTARA) - China mengerahkan upaya untuk meningkatkan permintaan domestik, mendongkrak kepercayaan, serta mencegah risiko pada paruh kedua (H2) tahun 2023, kata Kepala Komisi Pembangunan dan Reformasi Nasional China (NDRC) Zheng Shanjie di Beijing, Senin (28/8).

Dalam laporannya pada sidang Komite Tetap Kongres Rakyat Nasional (National People's Congress) yang sedang berlangsung, Zheng mengatakan bahwa lebih banyak upaya akan dikerahkan untuk terus meningkatkan kinerja ekonomi, kekuatan pendorong internal dan ekspektasi sosial, serta untuk mengurangi risiko.

Serangkaian kebijakan akan membantu meningkatkan pendapatan dan memperluas konsumsi, mempercepat penerbitan dan penggunaan obligasi khusus pemerintah daerah, menstimulasi investasi swasta, mengoptimalkan lingkungan bisnis, serta menstabilkan perdagangan dan modal luar negeri, papar Zheng.

Zheng menuturkan bahwa berbagai langkah juga akan disesuaikan guna mendukung perkembangan pasar real estat yang sehat, serta perumahan lebih terjangkau akan dibangun dan disediakan.

Kesejahteraan masyarakat sangat penting dan lapangan pekerjaan, layanan publik, jaminan sosial, maupun upaya penyelamatan dan bantuan bencana akan ditingkatkan secara signifikan, ujarnya.

Pewarta: Xinhua
Editor: Fransiska Ninditya
Copyright © ANTARA 2023