Jakarta (ANTARA) - Selama sepekan (18-23 September), berbagai peristiwa politik telah diberitakan Kantor Berita ANTARA mulai dari Presiden Joko Widodo pasang bilah pertama Garuda di Kantor Presiden Ibu Kota Nusantara (IKN), hingga Partai Demokrat deklarasi resmi dukungan untuk Prabowo Subianto sebagai calon presiden pada Pilpres 2024.

Berikut ini lima berita politik menarik pilihan ANTARA.

1. Presiden Jokowi pasang bilah pertama Garuda di Kantor Presiden IKN

Presiden Joko Widodo meninjau perkembangan pembangunan dan memasang bilah pertama Garuda di Kantor Presiden, Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Jumat.

Menurut keterangan yang diterima di Jakarta, Jumat, Presiden tiba di lokasi sekitar pukul 07.55 WITA, Presiden kemudian menuju area lantai atas bangunan yang akan dijadikan kantor presiden.

Selengkapnya baca di sini.

2. Komisi II DPR setujui jadwal pendaftaran capres-cawapres 19-25 Oktober

Komisi II DPR RI bersama dengan Kemendagri, KPU RI, Bawaslu RI, dan DKPP RI menyetujui opsi mengenai jadwal pendaftaran pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) Pemilu 2024 pada 19-25 Oktober 2023.

Opsi yang termuat dalam rancangan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) tentang Pencalonan Peserta Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden itu disepakati dalam rapat konsultasi yang digelar Komisi II DPR RI, di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu malam.

Selengkapnya baca di sini.

3. Demokrat deklarasi dukung Prabowo, resmi masuk Koalisi Indonesia Maju

Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Jakarta, Kamis, mendeklarasikan secara resmi dukungan partainya untuk Prabowo Subianto maju sebagai calon presiden pada Pilpres 2024.

Acara deklarasi itu dihadiri langsung oleh Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, presiden ke-6 RI yang juga menjabat Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dan pimpinan partai anggota Koalisi Indonesia Maju.

Selengkapnya baca di sini.

4. PDIP buka peluang duet Ganjar-Prabowo di Pilpres 2024

Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Ideologi dan Kaderisasi Djarot Saiful Hidayat membuka peluang duet Ganjar Pranowo dengan Prabowo Subianto sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) pada Pilpres 2024.

Menurutnya, dinamika politik menjelang Pilpres 2024 masih dinamis. Sebab, sebulan jelang pendaftaran capres-cawapres ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih akan banyak dinamika politik yang dapat terjadi.

Selengkapnya baca di sini.

5. KPU tidak jadi terapkan model dua panel penghitungan suara Pemilu 2024

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI tidak jadi menerapkan model dua panel penghitungan suara pada Pemilu 2024 setelah melakukan rapat konsultasi dengan Komisi II DPR RI, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI, dan penyelenggara pemilu, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu malam.

"Enggak diterapkan pada Pemilu 2024, proses penghitungan suaranya sebagaimana yang terjadi di Pemilu 2019, dilakukan oleh satu tim anggota KPPS (kelompok penyelenggara pemungutan suara) tujuh orang itu," kata Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari ditemui usai rapat konsultasi.

Selengkapnya baca di sini.
 

Pewarta: Melalusa Susthira Khalida
Editor: Sigit Pinardi
Copyright © ANTARA 2023