Jakarta (ANTARA) - Pilihan lima berita lifestyle, hiburan, otomotif, dan tekno pada Rabu (18/10) masih menarik untuk disimak. Sebanyak tiga karya sineas Indonesia berhasil tayang perdana di BIFF 2023, kemudian berita mengenai Tony Blair yang menemui Menkominfo untuk bahas perlindungan data dan AI.

Berikut tautan lengkapnya.

Tiga karya sineas Indonesia berhasil tayang perdana di BIFF 2023

Tiga karya sineas Indonesia yakni serial “Gadis Kretek”, film “24 Jam Bersama Gaspar”, dan film “Watch It Burn” dan sejumlah film lainnya berhasil tayang perdana (world premiere) di Busan International Film Festival 2023” atau BIIF pada 4-13 Oktober 2023.

Dari 15 judul film panjang, film pendek, dan serial karya sineas Indonesia, beberapa di antaranya berhasil tayang perdana (world premiere) di Busan dan masuk ke dalam program-program kompetisi BIFF 2023.

D.O. EXO hengkang dari SM

Penyanyi idola Do Kyung-soo atau disapa D.O. dari grup K-pop EXO memutuskan untuk meninggalkan agensi SM Entertainment yang selama ini menjadi tempat dia bernaung. Media JTBC seperti disiarkan Soompi, Rabu, melaporkan bahwa D.O. akan bergabung dengan agensi baru yang didirikan oleh manajer lamanya, yang telah bekerja dengan D.O. sejak debutnya.

Tony Blair temui Menkominfo bahas perlindungan data hingga AI

Mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair menemui Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi di Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo), Gambir, Jakarta Pusat, Rabu, membahas sederet isu penting terkait transformasi digital.

Isu-isu yang dibahas adalah keamanan siber (perlindungan data), pusat data nasional, ekonomi digital termasuk UU Pasar Digital Uni Eropa (Digital Market Act), hingga kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI).

Subaru luncurkan Crosstrek AWD edisi terbatas, hanya 15 unit

Subaru Indonesia meluncurkan Subaru Crosstrek versi penggerak empat roda (All Wheel Drive/AWD) edisi khusus yang hanya diproduksi sebanyak 15 unit di Tanah Air. Digelar di Main Atrium Senayan City Mall Jakarta, Rabu, peluncuran compact Sport Utility Vehicle (SUV) itu dalam rangka memperingati 50 tahun edisi AWD Subaru.

Mengenal BHA, formula untuk perawatan wajah berminyak dan berjerawat

Eksfolian yang mengandung formula asam beta hidroksi (BHA) dikenal sebagai perawatan kulit yang baik untuk jenis kulit yang rentan berjerawat dan berminyak. Berbeda dengan asam alfa hidroksi (alias AHA), BHAi adalah zat pengelupas kulit yang memecah kotoran dan bakteri jauh di dalam pori-pori. BHA biasanya dikemas dalam produk perawatan kulit untuk mengatasi jerawat, komedo dan bintik hitam sisa jerawat.

Pewarta: Ahmad Faishal Adnan
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023