London (ANTARA News) - Koleksi naskah drama langka dan bersejarah karya penulis drama Inggris, William Shakespeare, terjual dalam lelang di London, Kamis, dengan harga 5,2 juta dolar (sekitar Rp49 miliar). First Folio abad ke-17 tersebut, koleksi terbitan pertama naskah drama Shakespeare, dibeli oleh seorang "dealer buku London", kata rumah lelang Sotheby`s, seperti dilaporkan AFP. Sekitar 750 kopi dari First Folio, yang dilukiskan sebagai buku terpenting dalam kesusasteraan Inggris, pertama kali dicetak pada 1623, tujuh tahun setelah kematian sasterawan besar itu. Masing-masing buku berisi 36 naskah drama, 18 naskah di antaranya sebelumnya tak pernah dicetak. Para pakar sastera percaya ke-18 naskah drama itu, antara lain "Macbeth", "Twelfth Night" dan "Julis Caesar", boleh jadi akan lenyap tanpa jejak kalau saja terbitan itu tak mencakup ke-18 naskah. Hanya sekitar sepertiga dari koleksi First Folio berhasil diselamatkan dan sebagian besar dari versi ini tak lengkap. Koleksi yang terjual Kamis dilukiskan sebagai salah satu dari dua karya sastera terpenting yang tampil dalam lelang di London sejak Perang Dunia II. Koleksi itu dilelang bersama karya sastera dan sejarah Inggris lainnya. (*)

Copyright © ANTARA 2006