Hanoi, Vietnam, (ANTARA/PRNewswire) - Pada 16 Desember 2023, Lynk & Co mengawali babak baru dalam ekspansi global dengan meresmikan gerai unggulan di Hanoi, Vietnam. Lynk & Co berkolaborasi dengan TASCO Group yang berpengalaman luas di pasar distribusi otomotif Vietnam melalui anak usaha Greenlynk. Peristiwa penting juga menjadi awal dari ekspansi strategis Lynk & Co di Asia Tenggara. Setelah memiliki jangkauan luas di negara-negara Timur Tengah, Lynk & Co merambah pasar Asia Tenggara. Maka, Lynk & Co menganggap hal ini sebagai titik awal dalam kiprah perkembangan globalnya.

Kurang dari enam tahun sejak debut resmi model perdananya, Lynk & Co 01, pada akhir November 2017, Lynk & Co membuat pencapaian luar biasa setelah mencatat angka produksi hingga satu juta unit mobil. Maka, pencapaian ini mencerminkan pertumbuhan pesat Lynk & Co sebagai salah satu merek otomotif premium yang paling berkembang pesat di dunia. Berada di segmen pasar "new premium", Lynk & Co selalu mengejar keunggulan, memperluas jangkauan global dalam penelitian dan pengembangan, teknologi, desain, manufaktur, serta aspek keselamatan. Demi memenuhi beragam kebutuhan pengguna, lini produk Lynk & Co telah melampaui berbagai tipe mobil, mulai dari SUV hingga sedan, dari model dengan tenaga penggerak konvensional hingga model dengan energi baru. Setiap mobil mencerminkan kegigihan Lynk & Co mengejar keunggulan desain, kualitas, dan performa sekaligus mewujudkan pengalaman komprehensif bagi konsumen. Untuk itu, Lynk & Co telah memperkuat posisinya sebagai pemain dunia bermutu tinggi yang membuat standar baru bagi industri.

Kesuksesan Lynk & Co berasal dari arah strategis dan komitmen kuat sebagai sebuah merek yang memprioritaskan pengguna. Sejak terbentuk, jangkauan global Lynk & Co juga semakin luas, mencapai 11 klub di enam negara Eropa. Di Timur Tengah, Lynk & Co hadir di Arab Saudi, Qatar, Kuwait, dan Oman. Hingga kini, Lynk & Co telah menambahkan Vietnam dalam portofolionya. Lynk & Co, menguasai keahlian organisasional global, pun mendirikan Pusat Desain Eropa di Gothenburg, Swedia. Lebih lagi, Lynk & Co berkolaborasi dengan pusat-pusat desain di Tiongkok, Amerika Serikat, Inggris, dan lokasi-lokasi lain. Kolaborasi Lynk & Co bersama pusat litbang inovatif CEVT dan berbagai pabrik global ini melambangkan prinsip "Industri 4.0". Pendekatan kolaboratif ini turut menjamin rantai pasok komprehensif dari produk global Lynk & Co. Seperti penjelasan CEO, Geely Holding Group, tentang perkembangan Lynk & Co: "Sejak diluncurkan pada 2016, Lynk & Co menggerakkan tren otomotif lewat model Lynk & Co, menjadi pihak terdepan di pentas dunia, serta mempersembahkan pesona mereknya di pasar internasional." 

Lynk & Co, berpegang pada filosofi "Born Global, Open and Connected", berhasil membangun jangkauan global melalui strategi komprehensif yang meliputi produk, pasar, dan kanal distribusi. Ekspansi Lynk & Co di Asia Tenggara mencakup sejumlah rencana untuk merambah pasar Filipina dan pembukaan gerai di Ho Chi Minh City. Pada 2024, Lynk & Co akan memfinalisasi jangkauannya di kawasan Teluk Arab, merambah semakin banyak negara-negara Arab, dan menjajaki pasar-pasar baru di Asia Tengah. Lynk & Co, selalu berprinsip "Think Outside of the Car", menjadi pilihan gaya hidup, serta kreator merek premium dan global yang baru.

Tentang Lynk & Co:

Dilansir pada 2016, Lynk & Co tercipta bagi warga urban generasi baru. Lynk & Co tidak hanya hadir sebagai merek mobil baru, namun juga merek baru di industri mobil. Terlahir sebagai merek global yang berprinsip terbuka dan terkoneksi, Lynk & Co ingin membangun platform terbuka yang menghubungkan pengguna, mobil, dan dunia.

Narahubung:

Pewarta: Irvan Ariyana
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2023