Jakarta (ANTARA) - PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) menambah jam operasional untuk dua rute layanan, yakni JIS (Jakarta International Stadium)-Senen (Koridor 14) dan JIS-Juanda (14A) guna mendukung acara "Golden Disc Awards (GDA) 2024" di JIS pada Sabtu.

"Untuk memfasilitasi mobilitas masyarakat yang menonton, baik menuju lokasi acara maupun kembali ke rumah masing-masing," kata Kepala Departemen Humas dan CSR PT TransJakarta Wibowo saat dikonfirmasi di Jakarta, Sabtu.

Kedua layanan tersebut akan beroperasi hingga pukul 00.00 WIB dari sebelumnya pukul 22:00 WIB. Dengan demikian, kata Wibowo, pelanggan bisa mengakses layanan TransJakarta selama kegiatan berlangsung.

GDA 2024 merupakan acara penghargaan musik Korea Selatan pertama yang diselenggarakan di Indonesia. GDA menghadirkan nama-nama penyanyi beken asal negara itu seperti Newjeans, Seventeen, Straykids dan lainnya

GDA di Indonesia ini menjadi gelaran kelima kalinya yang diadakan di luar negeri. Sejumlah negara telah lokasi acara ini, mulai dari GDA ke-26 di Jepang, GDA ke-27 di Malaysia, GDA ke-29 di China dan GDA ke-37 di Thailand.
Baca juga: SEVENTEEN akan bawakan lagu "Ima" versi Korea perdana di GDA Jakarta
Baca juga: NewJeans sampai Stray Kids akan tampil di GDA ke-38 Indonesia ​​​​

Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024