Nanjing (ANTARA) - Sebuah acara pekan terbuka (open week) selama lima hari yang diselenggarakan oleh Biro Keamanan Publik Kota Nanjing dibuka pada Sabtu (5/1) di Nanjing International Expo Center.

Dengan berbagai kegiatan daring dan luring, pekan terbuka ini bertujuan untuk memperkenalkan kehidupan dan pekerjaan petugas polisi kepada masyarakat.

Negeri Tirai Bambu ini akan memperingati Hari Polisi Nasional keempat pada 10 Januari tahun ini.
 
Orang-orang menyaksikan demonstrasi drone polisi dalam acara pekan terbuka polisi di Nanjing, Provinsi Jiangsu, China timur, pada 6 Januari 2024. (Xinhua/Li Bo)
 

Seorang anak mencoba peralatan untuk penyelam polisi saat acara pekan terbuka polisi di Nanjing, Provinsi Jiangsu, China, pada 6 Januari 2024. (Xinhua/Li Bo)
 
Seorang pengunjung menjajal alat penyilau mata (dazzler) laser dalam acara pekan terbuka polisi di Nanjing, Provinsi Jiangsu, China timur, pada 6 Januari 2024. (Xinhua/Li Bo)
 
Orang-orang menyaksikan demonstrasi drone polisi dalam acara pekan terbuka polisi di Nanjing, Provinsi Jiangsu, China timur, pada 6 Januari 2024. (Xinhua/Li Bo)
 
Foto yang diambil dari udara pada 6 Januari 2024 ini memperlihatkan atraksi yang dilakukan petugas polisi lalu lintas selama acara pekan terbuka polisi di Nanjing, Provinsi Jiangsu, China. (Xinhua/Li Bo)

 

Pewarta: Xinhua
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2024