Jakarta (ANTARA) -
Terdapat sejumlah berita humaniora yang menarik terjadi pada pekan kemarin dan bisa dibaca kembali pada Ahad ini mulai dari Muhammadiyah tetapkan 1 Ramadhan 1445 H jatuh pada 11 Maret hingga RI terima hibah Rp4,6 triliun untuk eliminasi HIV dan TBC.
 
Berikut ini adalah rangkuman berita humaniora sepekan:
 
Pimpinan Pusat Muhammadiyah menetapkan awal atau 1 Ramadhan 1445 Hijriah/2024 Masehi jatuh pada Senin, 11 Maret 2024, berdasarkan hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid.
 
2. Ratusan ribu anggota Muslimat NU ramaikan harlah ke-78 di GBK
Ratusan ribu anggota Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) meramaikan kegiatan hari lahir (harlah) ke-78 organisasi itu di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Sabtu.
 
3. Delapan gunung api mengalami erupsi 66.197 kali sepanjang tahun 2023
Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat ada delapan gunung api yang aktif erupsi sebanyak 66.197 kali sepanjang tahun 2023.
 
Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengajak semua komponen bangsa untuk menjaga persatuan, kerukunan, harmoni sosial, dan toleransi yang telah menjadi ciri Indonesia.
 
Pemerintah Indonesia memperoleh dana hibah senilai Rp309 juta dolar Amerika Serikat (AS) atau setara Rp4,6 triliun dari The Global Fund untuk eliminasi HIV dan TBC serta malaria untuk periode anggaran 2024 hingga 2026.*

Pewarta: Sean Muhamad
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2024