Surabaya (ANTARA) - Pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul dalam perolehan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 30 Kelurahan Jajar Tunggal, Surabaya, tempat Menteri Sosial Tri Rismaharini menyalurkan hak pilihnya, Rabu.

Dari hasil penghitungan suara Pilpres 2024 yang dilakukan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) TPS 30, pasangan nomor urut 2 meraih 94 suara, disusul pasangan calon nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud Md dengan 66 suara, dan pasangan calon nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) mengumpulkan 39 suara.

"Iya benar, (Prabowo-Gibran) unggul," kata anggota KPPS TPS 30 Kelurahan Jajar Tunggal, Kecamatan Wiyung, Surabaya, Jawa Timur, Devi Pertiwi Maharani, melalui pesan singkat.

Baca juga: Mensos Risma salurkan hak pilih Pemilu 2024 di Surabaya

Devi menyebut jumlah pemilih yang menggunakan hak pilihnya di TPS 30 sebanyak 200 orang.

"Yang hadir semuanya 200 orang, jumlah rinciannya 195 orang dari DPT (daftar pemilih tetap) dan pemilih tambahan ada lima orang. Surat suara yang tidak sah ada satu," ucapnya.

TPS 30 Kelurahan Jajar Tunggal, Kota Surabaya, merupakan lokasi Menteri Sosial Tri Rismaharini menyalurkan hak pilihnya pada Rabu pagi.

Baca juga: Cak Awi terus kawal suara Ganjar-Mahfud dan PDI Perjuangan di Surabaya

Pantauan ANTARA di lokasi, Mensos Risma datang ke TPS sekitar pukul 07.00 WIB dengan mengenakan batik berwarna cokelat dengan corak hitam, bersama suami dan anak sulungnya.

Sekitar 15 menit menunggu, Risma mendapatkan giliran masuk bilik suara untuk mencoblos.

Setelah keluar dari TPS, Risma terlihat menghabiskan waktu untuk bercengkerama dengan masyarakat setempat yang juga sama-sama selesai menyalurkan hak pilihnya.

Baca juga: Bawaslu Surabaya terima dua laporan dugaan politik uang

Mensos Risma bersama keluarganya meninggalkan lokasi pemungutan suara sekitar pukul 08.00 WIB.

Sementara itu, DPT di Kota Surabaya untuk Pemilu 2024 sebanyak 2.218.586 orang. Mereka menyalurkan hak pilihnya melalui 8.167 TPS.

Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024 diikuti tiga pasangan calon, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md nomor urut 3.

Baca juga: Pemkot Surabaya siagakan puskesmas 24 jam saat Pemilu 2024

Pewarta: Willi Irawan/Ananto Pradana
Editor: Didik Kusbiantoro
Copyright © ANTARA 2024