Antara sekarang hingga bulan Juli, kami akan mengadakan konsultasi publik
Bangkok, Thailand (ANTARA) - Voluntary Local Review (VLR) atau Tinjauan Lokal Sukarela bagi Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) resmi diluncurkan di tengah rangkaian agenda Forum Asia Pasifik tentang Pembangunan Berkelanjutan ke-11 atau Asia Pasific Forum on Sustainable Develoment (APFSD) 2024.

Peluncuran pendahuluan VLR SDGs IKN dilakukan langsung oleh Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Bambang Susantono bertempat di United Nations Conference Centre (UNCC) Bangkok, Thailand, Kamis (22/2).

Kepada media Kepala OIKN menyebut bahwa peluncuran pendahuluan VLR ini menjadi tonggak sebelum pihaknya meluncurkan dokumen resmi di Kantor Pusat Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), New York pada Juli mendatang.

"Antara sekarang hingga bulan Juli, kami akan mengadakan konsultasi publik, sehingga stakeholders engagement benar-benar kita dapat," katanya seraya menambahkan pihaknya ingin memastikan partisipasi publik itu dapat terjadi pada proses itu.

Adapun pada bagian metodologi, Kepala OIKN menyebut salah satunya dibantu oleh centre off SDGs dari Universitas Padjajaran untuk melakukan proyeksi.

Bambang melanjutkan adanya VLR bagi IKN memberi signifikansi berupa peta jalan yang bisa dipakai untuk mencapai target SDGs yang dicanangkan.

"Kedua kita mendapatkan legitimasi bahwa ini memang kota yang dibangun dengan prinsip global dan standar international. Sehingga semua pihak bisa melakukan penolokukuran kita," tambah Bambang.

Adapun Forum Asia-Pasifik tentang Pembangunan Berkelanjutan (APFSD) adalah forum antar pemerintah tahunan yang inklusif untuk mendukung tindak lanjut dan peninjauan kemajuan Agenda Pembangunan Berkelanjutan 2030 dan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) di tingkat regional, sekaligus berperan sebagai pertemuan persiapan regional untuk Forum Politik Tingkat Tinggi 2024 atau High-level Political Forum (HLPF).

Forum ini mempertemukan badan-badan sistem Perserikatan Bangsa-Bangsa, negara-negara anggota, organisasi internasional, masyarakat sipil dan pemangku kepentingan lainnya yang refleksinya menjadi masukan bagi HLPF 2024 di New York, yang meninjau kemajuan pembangunan berkelanjutan di tingkat global.

Baca juga: Kepala Otorita IKN temui UN ESCAP di Bangkok bahas penyusunan VLR
Baca juga: OIKN: Pembangunan Nusantara akan berkontribusi bagi pencapaian SDGs RI

Pewarta: Ludmila Yusufin Diah Nastiti
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2024