Jakarta (ANTARA) - Terdapat sejumlah berita menarik humaniora pada Minggu (25/2) dan dapat dibaca kembali pada hari ini, mulai dari kunjungan Wapres ke Selandia Baru untuk melanjutkan diplomasi halal ke masyarakat dunia hingga BNPB mulai fokus pemulihan lingkungan pascabanjir di Demak.

1. Wapres ke Selandia Baru lanjutkan diplomasi halal ke masyarakat dunia
Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin didampingi Wury Ma'ruf Amin melakukan kunjungan kerja ke Selandia Baru pada 25 Januari hingga 2 Maret 2024 dalam rangka melanjutkan diplomasi halal ke masyarakat dunia.

2. Kemenag siapkan bantuan 2.000 Masjid Ramah pada 2024
Kementerian Agama kembali menggulirkan program Masjid Ramah yakni bantuan revitalisasi demi mewujudkan masjid yang inklusif dengan target 2.000 masjid dan mushala pada 2024.

3. Kemensos salurkan bantuan Atensi bagi warga Desa Golo Wune, NTT
Kementerian Sosial menyalurkan sejumlah bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (Atensi) bagi warga Desa Golo Wune, Kecamatan Lamba Leda, Nusa Tenggara Timur, seperti sembako dan alat bantu untuk penyandang disabilitas.

4. Pengumuman hasil seleksi PPIH Arab Saudi 1445 H diundur
Kementerian Agama melaporkan pengumuman hasil seleksi Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi 1445 H/2024 M tingkat pusat yang sejatinya akan disampaikan pada 26 Februari 2024, diundur.

5. BNPB mulai fokus pemulihan lingkungan pascabanjir di Demak
Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mulai fokus pada pemulihan (rehabilitasi) lingkungan pascabanjir yang melanda wilayah Demak, Jawa Tengah, imbas jebolnya tanggul sungai.

Pewarta: Sean Filo Muhamad
Editor: Adi Lazuardi
Copyright © ANTARA 2024