Saat ini tujuan saya adalah bertarung, bertempur dan bermain setiap hari"
Madrid (ANTARA News) - Kiper Real Madrid dan timnas Spanyol Iker Casillas mengakui tengah mempertimbangkan hengkang dari Real Madrid jika tidak menjadi kiper pilihan utama.

Pesepakbola berusia 32 tahun ini tumbuh di Madrid sejak muda sebelum memulai debut seniornya pada September 1999 dalam usia 18 tahun.

Kecuali pada musim 2001/02 ketika dia tak menjadi pilihan utama, Casillas adalah figur tak tergantikan di Madrid.

Tapi itu berubah musim lalu ketika Jose Mourinho mencampakkanya karena lebih memilih Diego Lopez dan langkah Mourinho itu kini malah dilanjutkan penggantinya Carlo Ancelotti.

Kurangnya bertanding akan membuat Casillas kehilangan tempat utama di timnas Spanyol yang tak pernah dialami sebelumnya sejak dia pertama kali mengenakan kostum timnas pada Piala Dunia 2002 di Jepang dan Korea Selatan.

Casillas bersumpah untuk terus berjuang, namun mengakui tak akan bisa bertahan lama.

"Saat ini tujuan saya adalah bertarung, bertempur dan bermain setiap hari," kata dia. "Jika situasi tak berubah pada tiga bulan ke depan, paling tidak saya akan mempertimbangkan untuk pergi."

Pelatih timnas Spanyol Vicente del Bosque masih mempercayai Casillas musim lalu meski dia tak banyak bertanding, namun itu semua berubah saat menghadapi Belarus Jumat pekan lalu ketika kiper Barcelona Victor Valdes diberi kepercayaan, kendati Casillas kembali menjadi pilihan utama pada laga melawan Georgia.

Di luar pertandingan timnas Spanyol, satu-satunya aksi Casillas pada musim ini terjadi di Liga Champions saat Ancelotti memutuskan untuk tetap mempercayainya.

Namun dengan semakin dekatnya Piala Dunia di Brazil tahun depan, Casillas dipaksa untuk lebih sering menjadi pilihan utama karena kalau tidak dia akan berada di bangku cadangan selama turnamen terbesar sepakbola sejagat itu, demikian AFP.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013