Jakarta (ANTARA News) -  Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu dibuka naik 3,12 poin atau 0,04 persen menjadi 4.567,27.

Sementara indeks 45 saham unggulan (LQ45) menguat 1,64 poin (0,21 persen) ke level 767,59.

"Membaiknya bursa regional mendorong indeks BEI pada pagi ini setelah tertekan pada perdagangan kemarin," kata Head of Research Valbury Asia Securities, Alfiansyah.

Ia mengatakan, masih ada tren kenaikan bagi indeks BEI menyusul ekspektasi pasar bahwa bank sentral AS (The Federal Reserve/The Fed) masih menjalankan kebijakan stimulus moneternya.

"Pertemuan petinggi The Fed pada 29-30 Oktober ini diperkirakan masih mempertahankan kebijakan untuk melakukan pembelian obligasi pemerintah sebesar 85 miliar dolar AS per bulan," katanya.

Ia mengemukakan, pemodal berspekulasi bahwa besaran stimulus bulanan ini masih akan dipertahankan setidaknya hingga bulan Maret 2014 mendatang.

Dari dalam negeri, lanjut dia, pelaku pasar sebaiknya menyiasati publikasi laporan keuangan kuartal III 2013.

Pelaku pasar disarankan melakukan pembelian selektif terhadap saham berkinerja solid tahun ini. Saham sektor kontruksi bangunan, properti dan perbankan bisa menjadi pilihan, kata dia.

Di bursa regional, indeks Hang Seng menguat 242,61 poin (1,06 persen) ke level 22.089,15; indeks Nikkei-225 naik 137,27 poin (0,96 persen) ke level 14.465,16; dan Straits Times menguat 4,93 poin (0,16 persen) ke posisi 3.213,84.

Pewarta: Zubi Mahrofi
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013