Jakarta (ANTARA) - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa Ketua Umum partainya, yakni Megawati Soekarnoputri telah memberikan arahan untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

"Dari Ibu Ketua Umum (Megawati) sudah memberikan arahan. Bahkan, kami sudah menyusun jadwal-jadwal agenda-agenda strategis terkait dengan Pilkada," kata Hasto di kawasan Menteng, Jakarta, Senin.

Hasto lantas menjelaskan pasca-lebaran nanti akan dilakukan konsolidasi partai dalam rangka mempersiapkan Pilkada 2024.

"Bagaimanapun juga hasil Pemilu menunjukkan bahwa di tengah gempuran yang sangat masif, PDI Perjuangan masih dipercaya rakyat untuk menang di tingkat pusat. Bahkan, di tingkat kabupaten/kota, suara kursi yang dikumpulkan oleh PDI Perjuangan justru mengalami peningkatan dibandingkan tahun 2019," ujarnya.

Oleh sebab itu, Hasto mengatakan bahwa hasil Pemilu 2024 tersebut akan menjadi modal politik yang sangat baik bagi PDI Perjuangan untuk berkontestasi di Pilkada 2024.

"Ini menjadi modal politik yang sangat baik. Bahkan, calon kepala daerah yang berasal dari internal PDI perjuangan yang incumbent (petahana) itu ada setidaknya 171 orang yang siap untuk running (melanjutkan) kembali," jelasnya.

Adapun Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI resmi meluncurkan tahapan penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024 di Candi Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (31/3).

Berikut jadwal tahapan Pilkada 2024:

1. 27 Februari-16 November 2024: pemberitahuan dan pendaftaran pemantau pemilihan;

2. 24 April-31 Mei 2024: penyerahan daftar penduduk potensial pemilih;

3. 5 Mei-19 Agustus 2024: pemenuhan persyaratan dukungan pasangan calon perseorangan;

4. 31 Mei-23 September 2024: pemutakhiran dan penyusunan daftar pemilih;

5. 24-26 Agustus 2024: pengumuman pendaftaran pasangan calon;

6. 27-29 Agustus 2024: pendaftaran pasangan calon;

7. 27 Agustus-21 September 2024: penelitian persyaratan calon;

8. 22 September 2024: penetapan pasangan calon;

9. 25 September-23 November 2024: pelaksanaan kampanye;

10. 27 November 2024: pelaksanaan pemungutan suara;

11. 27 November-16 Desember 2024: penghitungan suara dan rekapitulasi hasil penghitungan suara

Pewarta: Rio Feisal
Editor: Edy M Yakub
Copyright © ANTARA 2024