Jakarta (ANTARA News) - Aktor Joe Taslim menyebut festival film sebagai salah satu bagian penting dalam perjalanan kariernya.

"Festival itu bagian dari karier saya," kata aktor yang pernah bermain dalam film "Fast & Furious 6" itu dalam konferensi pers Jakarta International Film Festival (JiFFest), Jumat sore.

Ia antara lain merasakan manfaat festival film saat salah satu film yang dia bintangi, "The Raid", diputar di Festival Film International Toronto tahun 2011.

Menurut dia, festival bisa menjadi ajang bagi para aktor dan pembuat film muda untuk bertemu dengan senior mereka.

Semua itu membuat dia tidak menolak ketika didaulat menjadi duta acara JiFFest. Menurut dia itu merupakan salah satu bentuk partisipasinya untuk mendukung perkembangan perfilman Indonesia. 

Joe juga tidak menganggap tugasnya sebagai duta acara sebagai pekerjaan.

"Ini bukan suatu pekerjaan sih, saya setiap hari nonton film," kata dia tentang tugas menonton film bagi duta acara.

Ia pun memuji ide panitia JiFFest menghadirkan bioskop terbuka di Monas pada 29-30 November mendatang.

Menurut Joe,  acara itu bisa menjadi sarana untuk merangkul khalayak yang lebih luas karena selama ini festival film seringkali berkesan hanya untuk mereka yang berada di dunia tersebut.

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013