Posko didirikan dari tanggal 3 hingga 9 April 2024 untuk memberantas pungli serta mengantisipasi pemudik di Stasiun Senen agar tidak terkena pungli
Jakarta (ANTARA) - Inspektorat Pembantu Kota (Irbanko) Administrasi Jakarta Pusat membuka pos pengaduan pencegahan pungutan liar (posko saber pungli) pada saat mudik Lebaran, di Stasiun Senen, Kelurahan Senen, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat.

Irbanko Administrasi Jakarta Pusat M Nirwan menjelaskan posko saber pungli berkolaborasi dengan Polda Metro Jaya dan Kejaksaan DKI Jakarta yang akan ditempatkan di lokasi keramaian  pemudik  hingga nanti puncak arus mudik.

"Posko didirikan dari tanggal 3 hingga 9 April 2024 untuk memberantas pungli serta mengantisipasi pemudik di Stasiun Senen agar tidak terkena pungli," kata Nirwan di Jakarta, Kamis.

Selain itu, lanjutnya, pihaknya juga membuka layanan konsultasi di pos pengaduan pungutan liar.

Nirwan mengatakan hadirnya petugas di posko Stasiun Senen untuk memberantas pungutan liar agar tidak ada oknum-oknum yang memanfaatkan situasi menjelang mudik lebaran.

Sementara itu, salah satu pemudik Firdaus yang akan mudik ke Tegal senang dengan adanya pos pengaduan pungli.

“Bagus ya ada posko pengaduan pungli yang merupakan salah satu inovasi dari Pemerintah DKI Jakarta, jadi kalau kita menjadi korban pungli di Stasiun Senen kita tahu bakal lapor kemana, sehingga mencegah adanya pungli itu sendiri” kata Firdaus.

Firdaus pun berharap  tidak menemukan pungli di Stasiun Senen yang selama ini ramai didatangi pemudik pengguna kereta api.
Baca juga: Menhub pastikan kelancaran angkutan mudik Lebaran lewat kereta api
Baca juga: KAI tambah 344 tiket angkutan Lebaran di Stasiun Gambir-Pasar Senen
Baca juga: Barongsai dan pohon angpao di Stasiun Pasar Senen meriahkan Imlek 2024


Pewarta: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2024