Jakarta (ANTARA) - New York Knicks mengalahkan Chicago Bulls dengan skor 120-119 lewat babak tambahan waktu atau overtime dalam laga di Madison Square Garden New York, Senin WIB, sekaligus mengamankan peringkat dua di klasemen akhir NBA Wilayah Timur karena Milwaukee Bucks juga kalah dari Orlando Magic.

Knicks dan Bucks yang sebelum pertandingan terakhirnya sama-sama mengoleksi 49 menang dan 32 kalah (49-32) dengan Bucks di posisi dua karena lebih unggul dalam pertemuan kedua tim, kini bertukar posisi di klasemen akhir NBA Wilayah Timur musim 2023-2024.

Knicks menjadikan rekor terakhir mereka 50-32, sementara Bucks 49-33 karena kalah 113-88 dari Orlando Magic.

Berdasarkan statistik pertandingan yang dikutip dari laman resmi NBA, Jalen Brunson menutup salah satu musim reguler terbaik dalam sejarah tim dengan permainan 40 poinnya yang ke-11. Donte DiVincenzo menambah 25 poin untuk Knicks.

Knicks menyelesaikan musim dengan rekor 50-32, musim terbaik mereka sejak rekor 54-28 yang juga berakhir di peringkat dua klasemen pada musim 2012-2013.

Brunson menyelesaikan dengan 40 poin, 8 rebound dan 7 assist, yang menyamai Patrick Ewing untuk permainan 40 poin terbanyak kedua dalam satu musim oleh pemain Knicks. Pemain yang berada di Hall of Fame Bernard King juga sempat melakukannya 13 kali pada 1984-1985, ketika ia mencetak rekor tim dengan 32,9 poin per game.

DeMar DeRozan mencetak 30 poin untuk Bulls, namun salah satu pemain terbaik NBA itu gagal melakukan tembakan dengan waktu tersisa 2,8 detik di overtime. Nic Vucevic menambah 29 poin ditambah 11 rebound, dan Coby White mencetak 26 poin.

Chicago Bulls finis di peringkat kesembilan di Wilayah Timur dengan rekor 39-43 dan akan melawan peringkat 10 Atlanta Hawks pada babak play-in hari Kamis (18/4).

Jika Bulls menang, mereka harus mengalahkan pemenang pertandingan tandang peringkat tujuh vs peringkat delapan dua hari setelahnya untuk mendapatkan tempat di babak playoff.

Meskipun memiliki satu-satunya skenario playoff yang ditentukan menjelang hari terakhir musim reguler, Bulls memilih untuk memainkan pemain bugar mereka sepanjang pertandingan.

Pelatih Billy Donovan mengatakan Ayo Dosunmu mengalami cedera paha depan kanan, dan Andre Drummond terilir pada pergelangan kaki kiri. Keduanya disebutkan masih merasakan sakit dan tidak nyaman, tidak yakin apakah keduanya akan siap untuk pertandingan pertama babak play-in.


Baca juga: Hasil NBA: Thunder-Timberwolves-Nuggets imbang di Wilayah Barat
Baca juga: Knicks menang atas Nets 111-107, samakan Bucks di posisi dua
Baca juga: Mitchel cetak 33 poin bantu Cavs pastikan playoff
Baca juga: Stan Van Gundy puji Doncic yang tampil bagus bersama Mavericks

Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2024