Kuningan (ANTARA) -
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kuningan, Jawa Barat, melepas pemberangkatan rombongan pertama jamaah calon haji asal daerahnya yang berjumlah 431 orang dan mulai diterbangkan menuju tanah suci melalui Bandara Kertajati pada Jumat (17/5).
 
Kepala Bagian Kesra Pemkab Kuningan Nunung Nurjati di Kuningan, Kamis, mengatakan rombongan tersebut tergabung dalam kloter 6 dan sekarang berada di Asrama Haji Indramayu untuk mengikuti prosedur pemeriksaan dokumen keimigrasian.
 
“Pemberangkatan pertama di kloter 6 Embarkasi Kertajati sebenarnya ada 432 orang, tetapi ada satu calon haji yang meninggal jadi jumlahnya sekarang 431 orang,” katanya.
 
Ia menjelaskan secara keseluruhan jamaah asal Kabupaten Kuningan yang diberangkatkan untuk menunaikan ibadah haji di Makkah, Arab Saudi, pada 2024 berjumlah sebanyak 1.054 orang.
 
Selain rombongan pertama, kata dia, sekitar 440 orang calon haji lainnya tergabung dalam kloter 13 dan kloter 30 terdapat 173 orang yang berangkat sesuai jadwal untuk musim haji 2024.

Baca juga: Pemerintah pastikan jamaah calon haji Indonesia terlindungi asuransi
 
“Pada kloter 13 diberangkatkan tanggal 23 Mei 2024. Selanjutnya pemberangkatan kloter 30 pada 09 Juni 2024 mendatang,” ujarnya.
 
Menurutnya, seluruh jamaah calon haji asal Kabupaten Kuningan dipastikan dalam kondisi sehat karena sudah mengikuti tahap istithaah yang menjadi syarat dalam pelunasan biaya perjalanan ibadah haji (Bipih).
 
Sementara itu Penjabat Bupati Kuningan Iip Hidajat menyampaikan para jamaah harus bisa menjaga kondisi fisik selama berada di tanah suci, agar pelaksanaan ibadah haji tahun ini berjalan lancar dan aman.
 
Ia berpesan calon haji harus menggunakan kesempatan ini sebaik mungkin untuk beribadah, serta kembali ke Kabupaten Kuningan sebagai haji yang mabrur.
 
“Kami doakan supaya diberikan keselamatan, kesehatan, keberkahan dan dapat pulang menjadi haji yang mabrur dan mabruroh,” ujar Iip.

Baca juga: 7.418 JCH Embarkasi Surabaya sudah berada di Madinah

Pewarta: Fathnur Rohman
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2024