Teheran (ANTARA News) - Wakil menteri luar negeri Iran untuk urusan Eropa-Amerika Sabtu mengatakan bahwa Menteri Luar Negeri Mohammad Javad Zarif akan mengambil bagian dalam Konferensi Keamanan Munich ke-50 yang dijadwalkan berlangsung pada 31 Januari--2 Februari.

Majid Takht-e Ravanchi mengatakan kepada IRNA bahwa Direktur Konferensi Keamanan Munich Wolfgang Ischinger sebelumnya mengumumkan bahwa pihaknya mengirimkan surat undangan bagi Iran untuk mengambil bagian dalam acara tersebut.

Sementara itu, juru bicara konferensi menyatakan bahwa Presiden Iran telah diundang untuk ambil bagian dalam KTT Keamanan Internasional Munich ke-50 yang diadakan setiap tahun dengan partisipasi para pemimpin puluhan negara dari seluruh dunia.

Dikenal sebagai konferensi yang paling diakui para pejabat keamanan, konferensi ini didirikan pada tahun 1962 oleh penerbit Jerman Ewald Heinrich von Kleist-Schmenzin, seorang militer terkenal Jerman.

Sejak 2008 Duta Wolfgang Ischinger adalah ketua Konferensi Keamanan Munich.

Tidak ada keputusan dibuat selama konferensi dan diselenggarakan hanya untuk konsultasi serta kunjungan politik di sela-sela pertemuan makhluk politisi dari berbagai negara untuk membahas masalah keamanan global.

(H-AK)

Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2014