Tim pakar akan undang tokoh-tokoh setelah penutupan pendaftaran calon hakim MK. Mereka adalah Syafii Maarif, Hasyim Muzadi..."
Jakarta (ANTARA News) - 12 calon hakim Mahkamah Konstitusi telah mendaftar sebagai calon ke Komisi III DPR RI, sedangkan pendaftaranditutup pukul 16.00 WIB oleh Komisi III DPR RI atau Tim Pakar.

"Sesuai kesepakatan rapat pleno Komisi III DPR RI, pendaftaran calon hakim MK ditutup pukul 16.00 WIB. 12 orang sudah mendaftarkan diri," kata Wakil Ketua Komisi III DPR Aziz Syamsuddin di Jakarta, Senin.

Selanjutnya, Tim Pakar atau Komisi III DPR RI akan mengundang sejumlah tokoh untuk dimintai pendapat dan masukannya terhadap 12 calon yang telah mendaftar.

"Tim pakar akan undang tokoh-tokoh setelah penutupan pendaftaran calon hakim MK. Mereka adalah Syafii Maarif, Hasyim Muzadi, Laica Marzuki, Zein Badjeber, Andi Matalata, HAS Natabaya, Laudin Muzani dan Saldi Isra," kata Aziz.

Berikut 12 calon hakim Mahkamah Konstitusi yang mendaftar ke Komisi III DPR RI.

1. Dr Sugianto SH MH. Pendidikan terakhir Universitas Islam Bandung. Saat ini dosen Fakultas Hukum IAIN Syekh Nurjati, Cirebon.

2. Dr Wahiduddin Adams SH MA dari Fakultas Syariah dan Hukum UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta. Saat ini pensiunan PNS Kementerian Hukum dan HAM.

3. Dr Ni'matul Huda SH MHum. Perempuan doktor hukum dari Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta ini adalah dosen Fakultas Hukum UII.

4. Dr Ir Franz Astaani SH MKn SE MBA MM MSi CPM. Doktor Ilmu Hukum Universitas Katolik Parahyangan ini bekerja sebagai notaris.

5. Atip Latipulhayat SH LLM PHD. Doktor di Fakultas Filosofi Hukum dari Universitas Monash, Melbourne, Australia ini dosen Fakultas Hukum Universitas Padjajaran, Bandung.

6. Prof Dr Aswanto SH MSi DFM. Doktor Hukum Pidana dari Universitas Airlangga ini dosen Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin.

7. Dr H RA Dimyati Natakusumah SH MH MSi. Anggota Komisi III DPR yang juga caleg DPR RI Dapil DKI Jakarta III di Pemilu 2014.

8. Prof DR Yohanes Usfunan Drs SH MH. Doktor Ilmu Hukum Universitas Airlangga Surabaya ini dosen Fakultas Hukum Universitas Udayana Denpasar Bali.

9. DR Atma Suganda SH MHum. Doktor Hukum Ketatanegaraan Universitas Padjajaran Bandung. Dosen Kopertis Wilayah IV Jabar - Banten.

10. Prof DR HM Agus Santoso SH MH. Doktor Ilmu Hukum Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya ini dosen Fakultas Hukum Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda.

11. DR Edie Toet Hendratno SH MSi. Doktor Ilmu Hukum Universitas Gajah Mada. Dosen Universitas Indonesia dan Rektor Universitas Pancasila.

12. DR Drs Ermansjah Djaja SH MSi. Doktor Ilmu Hukum Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya.

Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014