London (ANTARA News) - Marianne Faithfull, penyanyi dan aktris yang dikenal berkat hubungannya dengan the Rolling Stones, telah didiagnosa mengidap kanker payudara, jurubicaranya menyatakan Kamis. Penyakit tersebut ditemukan oleh para dokternya di Perancis, tempat penyanyi berusia 59 tahun itu tinggal bila tidak berada di rumahnya di Irlandia, namun prognosa bagi pemulihan penuh "sangat bagus sekali," kata jurubicara itu, seperti dilaporkan AFP. Tur keliling dunia Faithfull yang seyogyanya dimulai bulan depan, telah ditunda sampai tahun depan selagi penyanyi itu menjalani perawatan, tambahnya. Dalam pernyataannya, Faithfull mengemukakan: "Saya sangat yakin dan percaya pada tim medis fantastik saya dan tentu saja saya akan sembuh, bahkan akan lebih baik daripada sebelumnya." "Tur tahun depan, saya ingin tegaskan kepada para penggemar, akan menjadi satu perayaan besar". Faithfull merupakan salah satu bintang penting pada dasawarsa 1960-an, karena hubungannya dengan Mick Jagger, pentolan the Rolling Stones, yang menulis hit pertamanya, "As Tears Go By" pada 1964 dengan gitaris Keith Richards. Dia belum lama ini merekam sebuah lagu untuk album penghormatan kepada musisi Perancis, Serge Gainsbourg, yang diberi nama "Monsieur Gainsbourg Revisited," yang juga menampilkan sejumlah artis, antara lain Frans Ferdinand dan pasangan nyanyinya, Jane Birkin. (*)

Copyright © ANTARA 2006