semoga saya bisa mempertahankan peringkat tersebut untuk sementara waktu"
Madrid (ANTARA News) - Kei Nishikori memastikan untuk menjadi petenis putra Jepang pertama yang berada di jajaran 10 Besar peringkat ATP setelah menang 6-4, 6-4 dari petenis Spanyol Feliciano Lopez untuk maju ke semifinal Madrid Terbuka.

Berperingkat saat ini 12 dunia, Nishikori akan naik ke 10 Besar saat daftar peringkat terbaru dirilis Senin pekan depan, berkat memenangi 13 kali pertandingan secara berturut-turut.

Petenis berusia 24 tahun ini mencapai semifinal Miami Masters pada Maret sebelum menarik diri karena cedera dan memenangi turnamen pertamanya di Barcelona Terbuka dua pekan lalu.

"Tujuan besar saya mencapai 10 Besar, namun hanya satu pekan untuk saat ini sehingga saya harus tetap bermain bagus untuk bertahan di 10 Besar," kata dia.

"Tujuan saya adalah tidak hanya berada di sana selama satu pekan, maka itu semoga saya bisa mempertahankan peringkat tersebut untuk sementara waktu."

Nishikori diganggu cedera punggung pada set kedua melawan Lopez. Dia berharap bugar kembali untuk menghadapi David Ferrer pada semifinal hari ini.

"Semestinya baik-baik saja. Pastinya saya tidak tahu, saya hanya punya setengah hari untuk memulihkan diri sehingga ini akan sulit namun semoga saya akan baik-baik saja," kata Nishikori seperti dikutip AFP.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014