Jakarta (ANTARA News) - Anggota DPD RI dari Provinsi Sumatera Utara Parlindungan Purba menaruh harapan kepada pemerintahan Presiden Joko Widodo dapat memperhatikan daerah.

"Kemajuan suatu negara, tidak hanya dilihat dari ibukota negara tapi dari pembangunan daerah," kata Parlindungan Purba pada diskusi "Persfektif Indonesia" di Gedung MPR/DPR/DPD RI, Jakarta, Jumat.

Menurut Parlindungan Purba, pemerintahan Presiden Joko Widodo hendaknya memprioritaskan pembangunan di daerah yang masih banyak tertinggal.

Untuk memprioritaskan pembangunan di daerah, kata dia, maka hubungan antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah harus ditingkatkan menjadi lebih harmonis.

"Koordinasi antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah harus lebih harmonis. Pemerintah pusat hendaknya menyerap aspirasi daerah dengan sungguh-sungguh, bukan hanya basa-basi," katanya.

Menurut dia, kebijakan pembangunan yang dibuat pemerintah pusat dan pemerintah daerah harus sejalan, karena kalau tidak sejalan maka pembangunan di daerah akan terbengkalai.

Parlindungan menaruh harapan besar kepada Presiden Joko Widodo akan memperhatikan aspirasi daerah, karena sebelum menjadi presiden adalah kepala daerah yakni telah menduduki jabatan sebagai walikota dan gubernur.

"Di daerah yang perlu mendapat perhatian khusus adalah pendidikan dan kesehatan, yang kewenangannya telah diberikan kepada daerah otonom di tingkat kabupaten dan kota. Namun, praktiknya kebijakannya masih sentralistik," katanya.

Pewarta: Riza Harahap
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014