Makkah (ANTARA News) - Besok (Senin, 27/10) pukul 10.35 waktu setempat, kelompok terbang (kloter) 24 embarkasi Pondok Gede Jakarta meninggalkan Makkah menuju Madinah sehingga seluruh jamaah haji Indonesia sudah meninggalkan Makkah karena sudah pulang ke Tanah Air atau menuju Madinah.

Namun demikian, acara pelepasan jamaah haji terakhir yang diberangkatkan dari Makkah menuju Madinah dilakukan pada Minggu sore oleh Kepala Kantor Urusan Haji Indonesia Daerah Kerja Makkah, Endang Jumali. "Besok tinggal satu kloter," kata Endang Jumali.

Endang melepas keberangkatan kloter 80 embarkasi Bekasi dengan jumlah jamaah 440 orang. Hari ini sebanyak 16 kloter diberangkatkan ke Madinah.

Endang mengatakan seluruh penyelenggaraan haji di Makkah berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala berarti termasuk keberangkatan jamaah dari Makkah ke Madinah. "Pelepasan dari Makkah ke Madinah tidak ada kendala siginifikan," katanya.

Jamaah haji Indonesia dibagi dalam dua gelombang. Gelombang pertama berangkat menuju Madinah terlebih dahulu baru ke Makkah. Sementara gelombang kedua ditempatkan ke Makkah dulu baru ke Madinah. Sebelum melaksanakan wukuf di Padang Arafah, seluruh jamaah haji Indonesia berkumpul di Makkah. Setelah ibadah haji, dari Makkah jamaah gelombang pertama dipulangkan ke Tanah Air, dan jamaah gelombang kedua diberangkatkan ke Madinah untuk selanjutnya pulang ke Indonesia.

Endang mengatakan di Madinah, setelah melaksanakan ibadah arbain atau sholat wajib lima kali sehari selama delapan hari maka jamaah dipulangkan ke Indonesia.

Sementara itu, seorang jamaah, Arsalam merasa puas dengan pelayanaan yang diberikan oleh Kementerian Agama selama penyelenggaraan haji 2014. "Semua berjalan lancar. Aman. Tidak ada kendala. Petugas kesehatan bagus," kata jamaah kloter 80 embarkasi Bekasi, Jawa Barat.(*)

Pewarta: Unggul Tri Ratomo
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014