Madiun (ANTARA News) - Ribuan umat Katolik di Kota Madiun, Jawa Timur, merayakan malam Paskah dengan melakukan misa Sabtu Suci di Gereja Katolik Santo Cornelius pada Sabtu malam ini.

"Dalam perayaan Sabtu Suci, umat dipersiapkan melakukan tirakatan malam Paskah untuk mempersiapkan hari kebangkitan Yesus Kristus yang jatuh pada Minggu (5/4)," ujar Pastur Paroki Santo Cornelius Madiun, Romo Gregorius Dhani Driantara, kepada wartawan, Sabtu.

Menurut dia, malam Paskah atau Sabtu Suci merupakan puncak dari pekan suci Paskah yang dirayakan oleh umat Katolik di seluruh dunia. Pekan suci ini diawali dengan Minggu Palma, Kamis Putih, Jumat Agung, Sabtu Suci, dan Minggu Paskah.

Pada Sabtu Suci, misteri Kristus akan dirayakan secara intensif. Perayaan agung Sabtu Suci atau malam Paskah terbagi dalam empat bagian. Pertama adalah upacara cahaya, kedua adalah upacara sabda, ketiga adalah upacara pembabtisan, dan keempat adalah upacara Ekaristi.

Perayaan akan diawali dengan upacara penyalaan lilin Paskah sebagai simbol kebangkitan Yesus Kristus yang menjadi terang dunia, lalu liturgi sabda, pembaptisan, dan Ekaristi.

"Orang yang sudah dibabtis diingatkan akan janjinya untuk menaati rambu-rambu, contohnya saja, setia kepada Allah, menjauhi perjudian, meninggalkan hal-hal tahayul, dan lain-lain yang berhubungan dengan dosa. Dalam malam paskah ini nanti akan ada upacara pembabtisan bagi calon babtis dan disatukan dengan perayaan Kristus yang bangkit," kata dia.

Ia menambahkan, misa perayaan malam Paskah atau Sabtu Suci akan berlangsung dua kali, yakni pukul 18.00 WIB dan 21.00 WIB. Hal itu karena daya tampung gereja sangat terbatas.

Untuk menampung umat, pihak panitia Paskah Gereja Katolik Santo Cornelius memasang terop di sekeliling halaman gereja dan menyediakan kursi.

Diperkirakan jumlah umat yang mengikuti misa tersebut mencapai 2.000 orang lebih untuk misa jam 18.00 WIB dan 500 hingga 1.000 orang untuk misa jam 21.00 WIB.

Sementara, pelaksanaan misa malam Paskah juga akan mendapat pengamanan ketat dari personel Kepolisian Resor (Polres) Madiun Kota dan TNI setempat. Hal itu agar prosesi misa berjalan aman dan lancar.

Pewarta: Slamet Agus Sudarmojo/Louis Rika
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015