Sydney (ANTARA News) - Perdana Menteri Australia John Howard mungkin saja popular dikalangan para pemegang hak suara dengan memenangkan empat pemilihan umum selama sepuluh tahun, namun ia telah terpilih baru-baru ini sebagai "Orang Australia yang paling memalukan" dalam satu survei yang melibatkan 10 ribu pembaca majalah pria. Perhargaan "Bloke Awards" 2006 di edisi tutup tahun 2006 majalah FHM yang memilih sejumlah hal yang memiliki nilai tertinggi berdasarkan penilaian pembacanya yaitu : Tokoh "lemot" asli maupun palsu yang terbaik; minuman bir terbaik; film terbaik; tinju terbaik; tokoh pengeluh kesah yang terbaik dan warga Australia yang paling memalukan. Howard yang seringkali disindir melalui karikatur di media massa dengan menampilkan ciri fisiknya yang kecil dan alis matanya yang lebat terpilih sebagai warga Australia yang paling memalukan tahun 2006, hanya berselisih tipis diatas mantan juara renang Olympiade Ian Thorpe. Thorpe sendiri seringkali dikritik oleh media Australia karena penampilannya yang "metrosexual". Tokoh pengeluh kesah terbaik untuk tahun 2006 jatuh kepada penyelundup psikotropika, Schapelle Corby yang menjalani hukuman 20 tahun penjara setelah tertangkap membawa tas surfing yang penuh berisi marijuana di Bali. Corby mengatakan ia dijebak oleh petugas pemeriksa di bandar udara yang korupsi. Predikat "Tinju terbaik" diberikan kepada pemain depan rugby, Willie Mason dengan "pukulan tinju luar biasanya" yang ia sarangkan ke pemain Inggris Stuart Fielden yang menyebabkan Fielden menjadi sangat kebingungan sampai-sampai ia lupa bahwa ibunya telah meninggal dunia dan ia perlu dibantu untuk mengingat oleh rekan-rekan satu timnya. Untuk kategori minuman bir yang terbaik terpilih Crown Lager, milinuman asli buatan Australia yang mulai diproduksi sejak tahun 1953 khusus untuk merayakan penobatan ratu Elizabeth ratu Inggris yang juga merupakan kepala monarki Australia.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007