Milan, Italia (ANTARA News) - AC Milan memenangi laga lanjutan pekan ke-25 Liga Italia Serie A dengan mengalahkan Genoa 2-1 di Stadion San Siro, Minggu.

Kemenangan ini melanjutkan tren positif tim besutan Sinisa Mihajlovic yang tak terkalahkan dalam tujuh laga terakhir dan sukses meraup tiga poin penuh pada empat laga di antaranya.

Milan kini bertengger pada peringkat keenam klasemen dengan koleksi 43 poin, terpaut tiga dan dua angka dari peringkat empat dan lima, Fiorentina (46) dan Inter Milan (45), yang akan bertemu satu sama lain pada Senin dini hari WIB.

Carlos Bacca membuka keunggulan untuk Milan pada saat laga baru berjalan lima menit setelah  memanfaatkan antisipasi kurang sempurna barisan pertahanan Genoa atas situasi sepak pojok.

Keunggulan ini bertahan hingga turun minum, namun Milan menggandakannya menjadi 2-0 pada menit lewat tendangan jarak jauh legiun Jepang, Keisuke Honda, yang tak mampu dijangkau penjaga gawang Mattia Perin.

Sebuah gol telat dari Alessio Cerci, pemain pengganti yang baru masuk menggantikan Suso pada babak kedua, pada menit 90+2 tak mampu menghindarkan Genoa dari kekalahan.

Berikut susunan pemain kedua tim seturut laman resmi Liga Italia Serie A.

AC Milan (4-4-2): Gianluigi Donnarumma (PG); Mattia De Sciglio, Alex, Alessio Romagnoli, Luca Antonelli; Keisuke Honda, Riccardo Montolivo (Andrea Poli), Andrea Bertolacci, Giacomo Bonaventura; M'Baye Niang (Jeremy Menez), Carlos Bacca (Mario Balotelli)
Pelatih: Sinisa Mihajlovic

Genoa (3-4-3): Mattia Perin (PG); Armando Izzo (Darko Lazovic), Nicolas Burdisso, Sebastien De Maio; Riccardo Flamozzi, Luca Rignoli, Blerim Dzemaili (Olivier Ntcham), Gabriel Silva; Suso (Alessio Cerci), Tim Matavz, Diego Laxalt
Pelatih: Gian Piero Gasperini


Penerjemah: Gilang Galiartha
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016