Enschede, Belanda (ANTARA News) - Pemain FC Twente, Stefan Thesker, menciptakan dua gol yang memaksa hasil imbang 2-2 saat timnya menjamu AZ Alkmaar dalam laga lanjutan pekan ke-28 Eredivisie Belanda di Stadion De Grosch Veste, Enschede, Minggu.

Thesker mencetak dua gol balasan, saat timnya tertinggal 0-1 akibat gol Vincent Janssen dan tertinggal 1-2 lantaran gol Thom Haye.

Hasil imbang ini tak mengubah posisi kedua tim di klasemen dengan AZ masih pada peringkat empat dengan 47 poin sedangkan Twente (35) tak beranjak dari posisi 12.

Laga ini diwarnai dua kartu merah, yang masing-masing dijatuhkan wasit Pol van Boekel kepada penyerang Twente Zakaria El Azzouzi dan bek AZ Stijn Wuytens.

Pertandingan berjalan cukup seimbang dengan penguasaan bola 50:50, namun AZ lebih dulu membuka keunggulan setelah enam menit memasuki babak kedua lewat Janssen.

Namun masuknya Thesker pada menit 69 memberi angin segar kepada tuan rumah. Enam menit merumput Thesker memanfaatkan tendangan bebas dan menyundul bola yang datang di dalam kotak penalti ke arah gawang, untuk mengubah kedudukan menjadi 1-1 pada menit 75.

Dua menit berselang AZ kembali merebut keunggulan setelah Haye melepaskan tendangan dari luar kotak penalti yang menghujam ke sudut kiri atas gawang tak terjangkau penjaga gawang Nick Marsman.

AZ sepertinya akan membawa tiga poin saat pulang dari laga ini, sebelum akhirnya Thesker membuyarkan euforia tim tamu dengan sebuah gol yang hampir mirip dengan gol pertama yang dicetaknya.

Gol ini lahir pada menit 90+3 saat Thesker menanduk bola umpan silang kiriman Jerson Cabral dari tendangan bebas. Laga usai dengan kedudukan 2-2.

Berikut pemain kedua tim seperti dalam laman resmi UEFA.

FC Twente (4-3-3): Nick Marsman (PG); Hidde ter Avest, Joachim Andersen, Bruno Uvini, Robbert Schilder (Stefan Thesker); Jelle van der Heyden (Tim Hoelscher), Hakim Ziyech, Felipe Gutierrez; Chinedu Ede (Oscar Zawada), Zakaria El Azzouzi, Jerson Cabral
Pelatih: Rene Hake

AZ Alkmaar (4-3-3): Sergio Rochet (PG); Derrick Luckassen, Ron Vlaar (Pantelis Hatzidiakos), Stijn Wuytens, Ridgeciano Haps; Thom Haye, Joris van Overeem, Ben Rienstra; Alireza Jahanbakhsh (Dabney dos Santos), Levi Garcia (Celso Ortiz)
Pelatih: John van den Brom

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016