Jakarta (ANTARA News) - Wakil Kepala Eksekutif Manchester United Ed Woodward akan menyampakan laporan keuangan terakhir klub itu pada telekonferensi Jumat lusa.

Pada saat itu investor berkesempatan menanyainya dalam soal apa saja, terutama kelanjutan nasib Louis Van Gaal di klub ini di tengah spekulasi akan masuknya Jose Mourinho.

United di ambang gagal masuk empat besar setelah kalah 2-3 dari West Ham Rabu dini hari lalu.

Jika Manchester City seri melawan Swansea pada pertandingan terakhir, maka untuk kedua kali dalam tiga tahun terakhir United gagal masuk Liga Champions, apa pun hasil laga melawan Bournemouth di Old Trafford.

Pendahulu Van Gaal, David Moyes, dipecat kurang dari 48 jam setelah MU secara matematis mustahil masuk Liga Champions pada 2013.

Bekas manajer Chelsea Jose Mourinho tetap menjadi favorit menggantikan Van Gaal musim ini atau setahun sebelum kontrak pelatih asal Belanda itu berakhir.

Namun Selasa kemarin justru Van Gaal terlihat masih memainkan peran besar dalam rencana rekrutmen pemain United setelah Renato Sanches dari Benfica yang dipromosikan Mourinho, tidak jadi berlabuh di MU.

Van Gaal masih bisa mengakhiri musim ini dengan mengantarkan United merebut trofi juara pertama dalam tiga tahun terakhir, andai bisa mengalahkan Crystal Palace pada final Piala FA di Wembley 21 Mei mendatang, demikian laman Manchester Evening News.



Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016