Jakarta (ANTARA News) - Gol penentu kemenangan Portugal yang dilesakkan oleh Eder menjadi gol ke-108 yang tercipta di sepanjang Euro 2016.

Berikut analisa singkat bagaimana semua gol tercipta seperti dirancang Euro2016.com:

Cara bola disarangkan ke gawang:

  • 47: kaki kanan
  • 37: kaki kiri
  • 24: sundulan kepala

Mengingat hanya 12 persen dari populasi dunia yang lebih dominan menggunakan kaki kiri, angka ini juga mewakili persentase pemain dengan kemampuan kidal di depan gawang.

Waktu terciptanya gol:

  • Rata-rata waktu terciptanya gol pertama: 41 menit
  • Rata-rata gol per laga: 2,12

Jumlah gol yang dicetak pada menit-menit akhir pertandingan lebih dominan pada tahap awal turnamen. Skor akhir paling banyak tercipta di fase grup adalah 1-0, dan 11 dari 36 laga berakhir imbang. Pertandingan Hungaria melawan Portugal dengan skor 3-3 menjadi laga gol terbanyak.

Arah terciptanya gol:

  • Dari depan mulut gawang: 19
  • Dari dalam kotak penalti: 72
  • Dari luar kotak penalti: 17

Sedikitnya jumlah gol yang tercipta dari luar kotak penalti menunjukkan kualitas kinerja pemain bertahan dan penjaga gawang sepanjang Euro 2016.

Proses terciptanya gol:

  • Permainan terbuka: 96
  • Penalti: 8
  • Tendangan bebas langsung: 4

Proporsi terciptanya gol tidak begitu mengejutkan mengingat sulit menaklukkan penjaga gawang berkualitas dengan tendangan bebas langsung, bahkan di kondisi hujan yang umumnya terjadi di Prancis.

Penerjemah: Try Reza Essra
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2016