Purwokerto (ANTARA News) - Seorang pekerja meninggal dunia akibat kebakaran di penampungan serbuk kayu milik pabrik tripleks PT Muara Kayu Sengon di Desa Karanganyar, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, kata Koordinator Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah Banyumas Kusworo.

"Korban meninggal atas nama Andirin (42), warga Desa Condong RT 03 RW 04, Kecamatan Rawalo, Banyumas. Korban yang merupakan kepala regu boiler mengalami luka bakar serius di sekujur tubuh, meninggal dunia dalam perjalanan menuju Puskesmas Jatilawang," katanya di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Kamis malam.

Selain itu, kata dia, salah seorang anak buah Andirin, Muhamad Maarif (42), warga Desa Tipar RT 01 RW 05, Kecamatan Rawalo, juga mengalami luka bakar serius dan saat ini menjalani perawatan di Rumah Sakit Siaga Medika, Banyumas.

Lebih lanjut, dia mengatakan, kebakaran yang melanda tempat penampungan serbuk kayu itu diketahui terjadi sejak pukul 15.55 WIB.

"Saat mengetahui kebakaran tersebut, Andirin dan Muhammad Maarif berupaya memadamkan api. Namun, ketika membuka pintu penampungan serbuk kayu yang terbakar, api langsung menyambar kedua korban sehingga mereka mengalami luka bakar serius," katanya.

Ia mengatakan pekerja lainnya di tempat itu segera menghubungi Unit Pelaksana Teknis Pemadam Kebakaran BPBD Kabupaten Banyumas serta meminta bantuan warga sekitar dan aparat keamanan untuk membantu memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Kebakaran tersebut dapat dipadamkan sekitar pukul 17.50 WIB setelah petugas UPT Pemadam Kebakaran BPBD Banyumas dari Posko Induk Purwokerto dan Pos Damkar Wangon tiba di lokasi kejadian.

Pewarta: Sumarwoto
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2017