Pemilu Inggris dan testimoni Comey terjadi pada hari yang sama yang membuat pasar panik
Tokyo (ANTARA News) - Dolar AS tertekan ke level terendah dalam enam pekan terakhir, terhadap mata uang yen, hari ini, terimbas sentimen Pemilu Inggris, pertemuan bank sentral Eropa ECB, dan testimoni mantan direktur FBI James Comey di Senat.

Dolas AS melemah 0,6 persen pada 109,770 yen yang merupakan level terendah sejak 25 April, padahal sebelumnya nilai kurs mata uang AS ini diguyur sentimen positif oleh naiknya yield obligasi AS sampai sempat menapak ke level 110,510 yen.

"Sulit menunjuk kepada satu faktor, tetapi Pemilu Inggris dan testimoni Comey terjadi pada hari yang sama yang membuat pasar panik," kata Bart Wakabayashi dari State Street Bank cabang Tokyo.

Sementara itu, poundsterling menguat pada 1,2921 dolar AS. Demikian pula euro yang merangsek 0,2 persen terhadap dolar AS pada 1,1274 dolar AS setelah Jumat pekan lalu menembus level terkuat dalam tujuh bulan pada 1,1285 dolar AS.

Indeks dolar AS terhadap sejumlah mata uang besar melemah pada 96,601 yang merupakan level paling lemah sejak 9 November tahun silam, demikian Reuters.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2017