Jakarta (ANTARA News) - Kreator komik Great Teacher Onizuka (GTO), Tooru Fujisawa punya rahasia khusus bisa menelurkan karakter-karakter beserta ekspresi yang unik dalam karyanya. 

"Sambil melihat kaca, saya melihat ekspresi sendiri lalu digambar. Itu asal ekpresi dan karakter lucu. Seperti gambar cerminan diri sendiri. Memasang ekspresi apapun, digambar," tutur dia di sela penyelenggaraan Popcon Asia 2017 di Jakarta, Sabtu.

Tooru mengatakan untuk cerita komik terinspirasi dari berbagai hal antara lain cerita rekan-rekannya yang berprofesi sebagai guru, fenomena murid-murid sekolah di Jepang hingga pengalaman pribadi. 

"Punya banyak teman guru, suka bertukar cerita, mendapatkan cerita menarik, dikumpulkan, jadilah tema GTO. Juga melihat antara murid sekolah dan sekolah ditambah pengalaman pribadi," kata dia. 

Menurut Tooru berbagai masalah yang biasa dialami murid di lingkungan sekolahnya bisa diambil dan dicari sisi menariknya. Oleh karenanya, dia memutuskan memasukkan unsur komedi dalam cerita. 

"Ingin menyelesaikan masalah dengan masukan karakter yang komedi tetapi menarik. Membuat dari sisi menarik," tutur Tooru. 

GTO berkisah tentang seorang guru inspiratif bernama Eikichi Onizuka (22) yang selalu direpotkan oleh murid-muridnya. 

Onizuka dulunya dalah mantan pemimpin geng bermotor yang tidak tahu apa yang dilakukan dalam hidupnya dan akhirnya menjadi guru. Onizuka berbeda dari guru-guru pada umumnya karena wataknya yang keras. 

"Banyak anak-anak di Jepang yang ingin seperi Onizuka sensei. Tetapi banyak guru yang bilang " ah guru seperti Onizuka tak ada". Orang yang membaca GTO ingin seperti Onizuka," pungkas Tooru. 

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017